• Sabtu, 20 April 2024

Pemkab Tanggamus Gelar Pengajian Akbar, Bupati Samsul Ajak Wujudkan Tanggamus Agamis

Rabu, 07 Februari 2018 - 08.30 WIB
34

Kupastuntas.co, Tanggamus- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus menggelar pengajian akbar dan dzikir bersama Ustad KH. Muhammad Arifin Ilham (Pimpinan Pondok Pesantren Az-Zikra dari Jakarta).

Pengajian yang bertemakan "Bersama kita mewujudkan masyarakat Tanggamus yang agamis" ini, dilaksanakan di Taman Kota Kotaagung, Kelurahan Kuripan, Kecamatan Kotaagung, Kabupaten Tanggamus, kemarin (05/02/2018).

Dalam sambutannya, Bupati Tanggamus H. Samsul Hadi M.Pdi. mengatakan, dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan ini, diharapkan masyarakat di Kabupaten Tanggamus dapat memelihara keharmonisan, ketentraman dan ketenangan sehingga keberkahan Allah akan terus dikucurkan kepada kabupaten ini.

"Saya juga terus mengajak masyarakat untuk senantiasa mewujudkan slogan Kabupaten Tanggamus yang agamis, karena agama harus menjadi penuntun kehidupan bagi kita," terangnya.

Dikatakan, atas nama pimpinan di Kabupaten Tanggamus ia mengucapkan terima kasih atas kerjasama antara masyarakat dengan pemerintah dalam menyukseskan penyelenggaraan pembangunan di kabupaten ini.

"Dengan adanya kerjasama ini, sudah banyak perubahan dan prestasi yang sudah kita lakukan di kabupaten ini. Dimana, salah satunya yakni desa tertinggal di Tanggamus sudah semakin mengecil, indeks prestasi pendidikan selalu meningkat dan perekonomian masyarakat juga terus berkembang. Kedepan juga kami akan terus meningkatkan prestasi-prestasi tersebut," jelas Samsul.

Sementara itu, dalam ceramahnya Ustadz KH. Muhammad Arifin Ilham mengatakan, kepada semua umat yang belum punya keturunan, belum dapat jodoh dan keresahan-keresahan lainnya, tidak perlu khawatir. Pasalnya, Allah SWT akan memberikan kebahagiaan kepada umatnya dan juga pasti akan mengabulkan doa para hamba-Nya.

"Agar doa dan harapan kita dikabulkan oleh Allah maka kita harus banyak ikhtiar, berdoa, dan berusaha," ungkapnya.

Kemudian, lanjut Arifin, semua masalah yang terjadi kepada manusia pasti akan dibantu oleh Allah dengan pertobatan. Selain itu, dengan sering-sering melaksanakan dzikir karena dzikir memiliki kekuatan yang luar biasa.

"Semua umat yang berkumpul di Taman Kota Kotaagung ini, marilah kita berdzikir dengan keadaan kita masing-masing. Semuanya ini demi terwujudnya permohonan dan harapan kita semua yang hadir di pengajian ini," ajak Arifin Ilham seraya memimpin dzikir didepan ribuan umat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Tanggamus Andi Wijaya, Ketua Tim Penggerak TP-PKK Tanggamus Hj. Afilah, Forkopimda Tanggamus, Kepala OPD, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan masyarakat Kabupaten Tanggamus.(**)

Editor :