Didatangi Polisi Para Penjudi Koprok di Tanggamus Lari Kocar Kacir
Kupastuntas.co, Tanggamus - Puluhan warga yang sedang asyik bermain judi koprok di lapangan sepak bola Pekon Antarbrak, Kecamatan Limau, Kabupaten Tanggamus, langsung berlari kocar-kacir menyelamatkan diri, saat mengetahui lokasi judi mereka didatangi anggota Polsek Limau, Selasa malam (23/4/2018) sekitar pukul 22.00 WIB.
Melihat kedatangan Polisi, puluhan warga ini tanpa dikomando langsung kabur tunggang langgang. Namun tidak satu pun tersangka yang bisa ditangkap karena saat polisi datang, para penjudi lari berhamburan menyelamatkan diri. Mereka hanya meninggalkan seperangkat alat judi koprok di lokasi.
Kapolsek Limau, Iptu Rukmanizar, mewakili Kapolres Tanggamus, AKBP I Made Rasma, mengatakan saat petugas sedang melaksanakan patroli rutin antisipasi kerawanan kejahatan sekitar pukul 22.00 WIB melihat kerumunan warga di lapangan sepak bola Pekon Antarbrak.
Namun sayang, warga yang diduga sedang asik berjudi jenis koprok itu langsung kabur.
"Sampai di TKP lapangan Bola Pekon Antarbrak Bandar Judi koprok dan pemasang judi koprok melarikan diri semua. Hanya meninggalkan peralatan judi," kata Iptu Rukaminzar, Rabu (23/5/2018).
Dari lokasi perjudian, petugas hanya berhasil mengamankan barang bukti, berupa lapak dadu, tempurung koprok dan mata dadu 4 biji.
"Barang bukti sementara kami amankan di Polsek Limau. Dan terhadap bandar dan penjudinya terus kami selidiki," katanya. (Sayuti)
Berita Lainnya
-
Swadaya Sembilan Pekon Buka Akses Jalan Pesisir Pematangsawa Tanggamus
Rabu, 19 November 2025 -
Polsek Pugung Tanggamus Telusuri Video Viral Dugaan Bullying Dua Siswi MTs Al-Khairiyah
Rabu, 19 November 2025 -
Pembangunan Balai Pekon Waypanas Tanggamus Mangkrak Tiga Tahun, Begini Jawaban Kades
Rabu, 19 November 2025 -
Bupati Tanggamus Mohammad Saleh Asnawi Lantik Pejabat Tinggi Pratama, Fungsional, dan PPPK
Rabu, 19 November 2025









