• Jumat, 19 April 2024

Para Biker Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Kagumi Potensi Tanggamus

Sabtu, 19 Januari 2019 - 22.28 WIB
368

Kupastuntas.co, Tanggamus - Sabtu siang (19/1/2019) pukul 11.45 WIB, rinai hujan membasahi jalanan hitam. Tiba-tiba suasana mendadak ramai oleh deru iringan motor gede (Moge) yang melintas jalan lintas barat (Jalinbar) berbaris rapi diiringi patroli pengawal polisi. Kemudian konvoi itu mengarah ke Makodim 0424/Tanggamus di Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Pekon Kotaagung, Kecsmatan Kotaagung, Kabupaten Tanggamus.

Ternyata iringan-iringan itu adalah para biker Harley Davidson dari Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jakarta Barat dan Lampung sedang touring dengan melakukan aktivitas amal dan sosial. Mereka datang untuk bersilaturahmi dengan Komandan Kodim 0424/Tanggamus, Letkol Arh. Anang Hasto Utomo SIP M Han dan pejabat Pemkab Tanggamus dan  DPRD.

Kehadiran para bikers dari beragam profesi ini yang mengendarai 60 Moge ini dipimpin Marsekal Madya Dedi I Nyoman Tri Santoso,  disambut Komandan Kodim 0424/Tanggamus, Letkol Arh. Anang Hasto Utomo SIP M Han,  Wakil Bupati Tanggamus, AM Syafi’i, Ketua DPRD Tanggamus,  Heri Agus Setiawan, Asisten Bidang Administrasi Firman Rani, Wakapolres Kompol Andik Purnomo Sigit, dan Kepala Lapas Kelas IIB Kotaagung Sohibur Rachman. Jamuan makan siang juga disiapkan untuk melengkapi pertemuan itu.

Kesempatan emas itu tidak disia-siakan Wakil Bupati Tanggamus, AM Syafi'i yang langsung "menjual" potensi yang dimiliki Kabupaten Tanggamus yang dijuluki Bumi Begawi Jejama. Syafi'i berharap anggota Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) yang mayoritas adalah pengusaha, pejabat dan petinggi TNI dan Polri serta selebritis itu dapat melihat secara keseluruhan Kabupaten Tanggamus dan mengarahkan investasi ke Tanggamus.

"Tanggamus punya banyak potensi yang bisa dikembangkan. Mulai dari perikanan, perkebunan, pertanian, kehutanan, peternakan, pariwisata, laut, sungai, pertambangan dan sebagainya. Kami merasa senang jika ada penggemar moge ini mau menanamkan investasi disini dan akan kita dukung penuh,” kata Syafi'i.

Dikatakan Syafi'i, saat ini sudah banyak investor yang masuk dan berinvestasi. "Bila lebih banyak lagi (investor), itupun sangatlah diharapkan untuk kemajuan ekonomi masyarakat di kabupaten ini,” katanya.

Dandim 0424/Tanggamus, Letkol Arh Anang Hasto Utomo dalam sambutan selamat datangnya menyampaikan ucapan terimakasih kepada para bikers HDCI yang telah berkenan datang ke tempatnya bertugas saat ini.

“Saya sangat bangga atas kehadiran kawan-kawan yang tergabung dalam komunitas Harley Davidson Comunity Indonesia, saya merasa terhormat dengan kehadiran kawan-kawan semua,” kata dia.

Anang Hasto Utomo berharap kedatangan anggota HDCI ini dapat mendatangkan aura positif dan dapat membawa hal yang bermanfaat dan menjadi kontribusi buat masyarakat Tanggamus.

"Kami berharap kedatangan anggota komunitas ini dapat mendatangkan aura positif dan dapat membawa hal yang bermanfaat dan menjadi kontribusi buat masyarakat Tanggamus," ujarnya.

Pimpinan rombongan HDCI, yang juga Dewan Pembina HDCI, Marsekal Madya Dedi I Nyoman Tri Santosa menyampaikan terima kasih atas sambutan yang hangat dan ramah dari Pimpinan dan warga Kabupaten Tanggamus kepada rombongan HDCI.

Ia mengatakan kegiatan tersebut adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh HDCI diawal tahun 2019.

"Mengawali tahun 2019 ini kami awali di Kabupaten Tanggamus, yakni di Kodim 0424 Tanggamus dibawah pimpinan komando Letkol Arh. Anang Hasto Utomo, sahabat kami," katanya.

Lebih lanjut dirinya menyampaikan, bahwa kegiatan HDCI diisi dengan bakti sosial dengan memberikan bantuan kepada 50 anak yatim piatu di Kabupaten Tanggamus.

"Setiap kunjungan kami isi dengan kegiatan bakti sosial, jadi sekecil apapun yang dapat kami berikan semoga bermanfaat dan membantu masyarakat," ujarnya.

Menanggapi apa yang disampaikan Wabup, Marsma Dedi menyatakan tidak menutup kemungkinan itu dapat terealisasi.

"Yang menonjol di Tanggamus itu banyak, utamanya pariwisata, bahkan saya dengar ada tambang emas juga. Ya tidak menutup kemungkinan para investor melirik itu, dan menanamkan modalnya di Tanggamus, sesuai harapan Wabup yang telah disampaikan tadi," pungkasnya.

Usai acara silaturahmi dan bhakti sosial, rombongan HDCI beserta Dandim dan Wakil Bupati Tanggamus berekreasi ke air terjun Way Lalaan, sebagai salah satu objek wisata unggulan di Kabupaten Tanggamus.

Pesona Air Terjun Waylalaan ini membuat artis Okan Cornelius yang ikut dalam rombongan HDCI  terkagum-kagum. Okan pun memanfaatkan moment tersebut dengan membuat vlog.

"Halo saya sekarang saya berada di Air Terjun Way Lalaan Tanggamus. Bagi yang mau berwisata, ayo kesini, ke Way Lalaan. Sangat indah," kata Okan. (Sayuti)

Editor :