Anggota DPRD dan ASN Tubaba Lakukan Rapid Test, Ini Hasilnya
Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Tulangbawang Barat - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tulangbawang Barat (Tubaba) berserta jajaran ASN di sekretariat dewan serta beberapa Forkopimda yang mengikuti Rapid Test kemarin Rabu (26/8/2020) dinyatakan Non Reaktif / Negatif Covid-19.
Baca Juga: Anggota DPRD dan ASN Tubaba Lakukan Rapid Test
Ketua DPRD Tubaba, Ponco Nugroho mengatakan berdasarkan hasil yang diberikan oleh dinas kesehatan, semua Anggota DPRD dan ASN Tubaba yang mengikuti Rapid Test dinyatakan Non-reaktif.
"Alhamdulillah, sebanyak 30 orang anggota DPRD dan 18 ASN dan forkompimda di sekretariat dewan yang ikut rapid test kemarin dinyatakan negatif semua," ungkapnya.
Ponco berharap dengan telah dilaksanakannya Rapid Test ini agar masyarakat tidak takut menghadapi Pandemi dan tetap mengikuti anjuran Pemerintah.
"Ya mudah-mudahan setelah kita lakukan kegiatan ini, bisa menjadi contoh bagi masyarakat yang masih takut untuk mengikuti Rapid Test," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Modus Bantuan Presiden, Nenek di Tubaba Jadi Korban Hipnotis dan Kehilangan Emas 15 Gram
Minggu, 09 November 2025 -
Teladan dan Ironi KH Ahmad Hanafiah Pahlawan Nasional Lampung
Jumat, 07 November 2025 -
Sekolah Rakyat di Tubaba Siap Dibangun, Pemkab Sediakan Lahan 9,4 Hektare
Kamis, 06 November 2025 -
Kolam Ryo Tanjung Masih Resmi Dibuka, Bupati Novriwan Jaya Dukung Pengembangan Wisata Lokal di Tubaba
Rabu, 05 November 2025









