• Senin, 17 Juni 2024

Terungkap Ini Identitas Mayat Wanita yang Ditemukan di Sabah Balau Lamsel

Rabu, 08 Desember 2021 - 17.45 WIB
2.1k

Wulan saat menunjukan foto Putri Andini. Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Akhirnya, identitas dari mayat wanita yang ditemukan di sebuah rumah kosong di Desa Sabah Balau, Kecamatan Tanjung Bintang, Lampung Selatan (Lamsel) pada Minggu (5/12/2021) lalu terungkap.

Mayat tersebut yakni Putri Andini remaja berusia 15, warga jalan Teluk Semangka, Kelurahan Kota Karang, Teluk Betung Barat, Bandar Lampung, yang bersekolah di salah satu SMP Negeri di Kota Bandar Lampung.

Tetangga Putri, Wulan (40) mengatakan jika Putri tinggal di wilayah tersebut bersama sang nenek, namun Putri juga tinggal di indekost bersama teman-temannya di wilayah Pahoman, Bandar Lampung.

"Ia tinggal sama nenek nya, tapi dia juga katanya ngekost di daerah Pahoman. Dia masih kelas 3 SMP," kata Wulan, Rabu (8/12/2021).

Menurutnya, sebelum diketahui jika mayat tersebut adalah Putri, pihak keluarga sempat mencari-cari keberadaan Putri. "Sudah lama juga keluarga sudah sempat cari-cari sekitar 10 hari lalu, tapi kita juga ga tau informasi soal dia (Putri)," jelas Wulan. 

Saat mayat wanita itu ditemukan, keluarga maupun tetangga tidak ada yang menyadari jika mayat tersebut adalah Putri. "Saya tahu kalau mayat itu Putri baru hari ini, kalau keluarga tidak tahu, lalu diberi tahu oleh pihak kepolisian," ungkap Wulan.

Ditanya terkait penyebab kematian Putri Andini, Wulan mengaku hingga saat ini tidak mengetahui. "Gak tahu juga kenapa, tapi katanya dibunuh tapi sebelum dibunuh diperkosa juga, tapi gak tahu pasti kenapa," tandasnya.

Salah seorang teman korban, Nadia mengatakan jika ia tidak menyangka jika mayat yang ditemukan tersebut adalah temannya semasa sekolah.

Nadia juga mengatakan jika tidak ada keanehan dari perilaku korban semasa hidup, namun semenjak pandemi Covid -19 korban tidak pernah bersekolah.

Dikutip dari kumparan.com, Kasat Reskrim Polres Lamsel, AKP Hendra Saputra membenarkan korban telah diketahui identitas nya, dan hari ini dimakamkan di Bandar Lampung.

Disinggung soal hasil autopsi, Hendra masih enggan memaparkan. Pihaknya juga belum mau menyatakan apakah mayat wanita tersebut merupakan korban pemerkosaan dan pembunuhan. "Nanti ya, masih pengembangan," jelas Hendro.

Sempat disinggung warga setempat mengenai adanya penangkapan beberapa pelaku, Hendra membantah terkait hal tersebut. "Belum, saat ini kita masih pengembangan," pungkasnya. (*)


Video KUPAS TV : GELOMBANG TINGGI, HARGA IKAN NAIK LIMA RIBU RUPIAH