Polres Way Kanan Olah TKP Wahana Pasar Malam yang Roboh, Ditemukan 12 Patahan Baut Berkarat
Polres Way Kanan saat olah TKP wahana ontang-anting di pasar malam yang roboh. Foto: Ist
Kupastuntas.co, Way Kanan - Satreskrim Polres Way Kanan
melakukan oleh Tempat Kejadian Perkara (TKP) di wahana ontang-anting di pasar
malam Baradatu yang roboh pada Senin (27/5/2024) malam.
Dari hasil olah TKP, Indonesia Automatic Finger Print Indentification System (INAFIS) Satreskrim Polres Way Kanan menemukan sejumlah barang bukti yang diduga menjadi penyebab robohnya wahana ontang-anting tersebut.
"Dari hasil olah TKP, ditemukan 12 buah patahan baut kecil yang berkarat, 1 buah baut panjang, penutup rumah petrik dalam keadaan berhamburan, bercak darah pada tiang kursi wahana, besi prapatan sebanyak 2 lepas dari tempat dudukannya," papar Kapolres Way Kanan AKBP Pratomo Widodo. Selasa (28/5/24).
Ia juga menyebutkan, ditemukan kondisi wahana dalam keadaan roboh dan 1 buah batang besi akar dalam keadaan patah. Kendati demikian, pihaknya masih akan melakukan pengembangan lebih lanjut.
"Namun kami belum bisa mengungkapkan lebih jauh, ini masih melakukan pengembangan untuk penyelidikan lebih lanjut," katanya.
Kapolres mengatakan, pihaknya akan menutup wahana tersebut untuk sementara waktu.
"Untuk kepentingan penyelidikan, Polres Way Kanan telah menutup arena dengan police line dan dilakukan pemeriksaan terhadap para pihak dan arena akan ditutup sementara sampai selesai pemeriksaan," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
183 Rumah di Way Kanan Rusak Diterjang Puting Beliung
Kamis, 06 November 2025 -
Festival Tunas Bahasa Ibu, Way Kanan Sabet 10 Piala Juara
Minggu, 02 November 2025 -
Kadisdikbud Lampung Minta Guru di Way Kanan Mengajar dengan Hati, Bukan Formalitas
Sabtu, 01 November 2025 -
Kejari Way Kanan Tahan Dua Kontraktor Proyek SPAM Pakuan Ratu
Selasa, 28 Oktober 2025









