Polda Lampung Selidiki Penemuan Minyak Kita Palsu di Lamsel
Polda Lampung Selidiki Penemuan Minyak Kita Palsu di Lamsel. Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Ditreskrimsus Polda Lampung selidiki aduan masyarakat terkait temuan minyak kita palsu, Senin (19/8/2024).
Dirreskrimsus Polda Lampung, Kombes Pol Donny Arief Praptomo mengatakan, informasi dugaan minyak kita palsu itu ditemukan di Pasar Karang Anyar, Jati Agung, Lampung Selatan (Lamsel).
"Sedang didalami apakah palsu atau karena sudah lama dan terdapat penurunan kualitas," ujar Donny, dalam keterangannya.
Adapun dugaan palsu dikarenakan warna minyak keruh dan mengendap, padahal kemasan dalam keadaan baik dan belum terbuka sehingga menimbulkan kecurigaan.
"Minyak itu ditemukan dalam kemasan botol 1 liter dan masih diselidiki," ucapnya.
Sementara itu, warga Jati Agung, Roy mengatakan, membeli minyak kita palsu itu di Pasar Karang Anyar beberapa waktu lalu.
Saat itu, minyak yang dibeli berwarna keruh dan ada endapan seperti minyak curah meski berada di dalam botol yang belum terbuka.
"Minyak kita kan biasanya bening tidak keruh, saat digunakan minyak juga lebih cepat habis," imbuhnya.
Meski menggunakan logo yang sama, lanjut Roy, minyak berwarna keruh itu mencantumkan nama perusahaan yang berbeda dengan minyak kita yang berwarna bening.
Dimana, tercantum nama perusahaan CV Radja Nabati, sementara minyak kita yang berwarna bening tercantum nama perusahaan PT. Tunasagro Indolestari.
"Kalau benar palsu mudah mudahan segera ditindaklanjuti karena merugikan masyarakat," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
UIN RIL Berduka, Prof Sulthan Syahril Guru Besar Ilmu Studi Islam Wafat
Jumat, 21 November 2025 -
Tarif Tol Bakauheni–Terbanggi Besar Naik 36 Persen Mulai 27 November 2025, Wayan Mandia: Meningkatkan Pelayanan dan Infrastruktur
Jumat, 21 November 2025 -
Pemprov Lampung Gelar FGD Penyusunan Studi Kelayakan Kawasan Industri
Jumat, 21 November 2025 -
Dihadiri 45 Negara, Ijtima Ulama Dunia Jadi Magnet Baru Lampung
Jumat, 21 November 2025









