Motor Kurir Paket di Bandar Lampung Raib Digondol Pencuri
Rekaman CCTV memperlihatkan detik-detik dua pelaku membawa lari motor Kurir Paket. Foto: Ist
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Aksi
pencurian sepeda motor kembali terjadi di Kota Bandar Lampung. Kali ini menimpa
seorang kurir paket, Seprian (35), yang harus merelakan motornya beserta 25
paket kiriman hilang dibawa kabur dua pelaku, Sabtu (15/11/25) kemarin.
Kejadian berlangsung di sebuah kantor swasta
di Jalan Nusa Indah, Kelurahan Rawa Laut, Kecamatan Tanjung Karang Timur. Saat
itu korban sedang mengantar barang dan memarkirkan motornya di depan gerbang
kantor tersebut.
Dari rekaman CCTV yang diterima, terlihat
Seprian memasuki halaman kantor untuk menunggu konfirmasi penerima paket. Tak
lama berselang, muncul dua pria yang datang menggunakan satu sepeda motor.
Salah satu pelaku kemudian mendekati motor
korban dan langsung menyalakannya. Pelaku membawa kabur motor berikut puluhan
paket hanya dalam hitungan detik.
Korban sempat menyadari motornya dihidupkan
dan mencoba mengejar, namun aksinya tidak membuahkan hasil.
Seprian menjelaskan bahwa dirinya telah
mengunci setang dan menutup lubang kunci motor sebelum masuk ke dalam kantor.
“Saya tunggu di depan resepsionis, motor di
depan gerbang. Kondisi jalan memang sepi. Pas saya tengok lagi, motor sudah
hidup dan dibawa lari,” kata Seprian saat dikonfirmasi, Selasa (18/11/25).
Ia menerangkan bahwa total ada 28 paket yang
ia bawa hari itu, namun tiga sudah sempat ia antar. Sisanya sebanyak 25 paket
kargo hilang bersama motornya.
Setelah insiden tersebut, korban melapor ke
Mapolresta Bandar Lampung. Polisi telah meninjau lokasi kejadian dan memeriksa
kamera pengawas sebagai bagian dari penyelidikan.
Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol
Faria Arista, membenarkan adanya laporan pencurian tersebut.
“Benar, laporan sudah kami terima. Tim
melakukan olah TKP, mengumpulkan rekaman CCTV dan keterangan saksi. Kasusnya
masih diselidiki,” kata Faria.
Pihak kepolisian kini masih menelusuri
identitas para pelaku melalui rekaman CCTV. (*)
Berita Lainnya
-
Pendapatan Lampung Tembus Rp5,4 Triliun, Pemprov Kebut Selesaikan Belanja Prioritas
Selasa, 18 November 2025 -
Gerombolan Monyet Serbu Permukiman Warga di Pahoman Bandar Lampung
Selasa, 18 November 2025 -
Hasil Penjaringan dan Penilaian Kualitatif Carek UIN RIL Disampaikan ke Menag
Selasa, 18 November 2025 -
Penyimpangan Solar di SPBU Srimenanti Lampung Timur, Yusnadi Minta APH Telusuri Pemesan dan Jaringan Pengecor
Selasa, 18 November 2025









