Musnahkan Ribuan Miras, Pemkot Apresiasi Kinerja Kepolisian Bandar Lampung

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Bandar Lampung, M. Yusuf Kohar mengapresiasi kinerja kepolisian resor kota (Polresta) Bandar Lampung yang berhasil menyita ribuan botol minuman keras (Miras) dan ribuan liter Miras tradisional (Tuak).
Yusuf Kohar menjelaskan, Miras merupakan penyakit masyarakat yang sangat besar efeknya bagi generasi muda yang ada di Bandar Lampung. Karena penyebaran Miras tidak hanya menyentuh kalangan kelas atas melainkan sudah menyentuh kalangan kelas rendah, baik itu dewasa maupun anak-anak.
BACA JUGA: Pemkot Bandar Lampung Akan Buat Perda Larangan House Music
"Ini sangat luar biasa, kami mengucapkan terima kasih atas kinerja kepolisian Bandar Lampung. Dengan keberhasilan ini, setidaknya kita bisa menyelamatkan generasi muda yang ada di Bandar Lampung," ungkapnya saat memberikan sambutan pada gelaran pemusnahan barang bukti Miras di Mabespolreta Bandar Lampung, Jumat (20/04/2018). (Sulaiman)
Berita Lainnya
-
Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Vahry Lilam Putra Tembus Final Pilmapres 2025
Rabu, 01 Oktober 2025 -
Herlinawati Qudrotul Pimpin Perwosi Tulang Bawang, Dorong Perempuan Aktif di Dunia Olahraga
Rabu, 01 Oktober 2025 -
Ombudsman Minta Junk Food Tidak Jadi Menu MBG
Rabu, 01 Oktober 2025 -
Bulog Lampung Salurkan 3.001 Ton Jagung SPHP untuk Peternak Rakyat
Rabu, 01 Oktober 2025