Gugus Delapan Sekolah Dasar Penumangan Tubaba Peringati Hari Kartini
Kupastuntas.co, Tulangbawang Barat – Memperingati Hari Kartini Ke 139 yang jatuh pada Sabtu (21/4/2018), seluruh murid, dewan guru, dan Kepala sekolah pada Gugus VIII (Delapan) Sekolah Dasar (SD) Penumangan Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba).
Gugus VIII Sekolah Dasar terdapat 5 (Lima) sekolahan yang terdiri dari SD Negeri 01, 02, dan SD Negeri 03 Penumangan Baru, serta SD Negeri 01 dan 02 Penumangan Kecamatan Tulangbawang Tengah. Upacara Peringatan Hari Raden Ajeng Kartini dilangsungkan di halaman SD Negeri 01 Penumangan Baru itu berlangsung dengan hikmat.
Selain menggelar Upacara, juga mengadakan perlombaan jalan sehat serta atraksi pertunjukan drum band yang di lakukan oleh murid-murid SD Negeri 02 Penumangan Baru.
"Upacara ini kami adakan selain sebagai penyambung tali silahturahmi juga demi mengingat jasa ibu kita Raden Ajeng Kartini yang berperan aktif dalam sejarah sebagai pelopor kebangkitan dan penyemangat perempuan," kata Nadiroh salah seorang Kepala Sekolah.
"Mudah-mudahan dengan adanya acara ini dapat mempererat tali silaturahmi sesama dewan guru dan untuk kita semua, dan semoga Gugus Delapan kedepan nya semakin baik lagi. Dan dengan kegiatan seperti ini secara tidak langsung memberikan pendidikan positif kepada anak-anak," imbuhnya. (Irawan)
Berita Lainnya
-
12 Pejabat Bersaing Rebut Kursi Sekda Tulang Bawang Barat
Selasa, 04 November 2025 -
SGC Dorong Kemandirian Petani Tubaba Lewat Program Kemitraan Tebu Berkelanjutan
Senin, 03 November 2025 -
Ribuan Warga Tubaba Larut dalam Malam Harmoni Tutup Tubaba Art Festival ke-9
Senin, 03 November 2025 -
Tubaba Art Festival Raih Penghargaan Nasional, Bukti Daerah Kecil Spirit Kreativitas Besar
Sabtu, 01 November 2025









