• Kamis, 28 Maret 2024

Demokrat Pesawaran Targetkan 9 Kursi Pada Pileg 2019

Kamis, 03 Mei 2018 - 21.48 WIB
99

Kupastuntas.co, Pesawaran - Buka pendaftaran bakal calon legislatif untuk pemilihan umum 2019 mendatang, Partai Demokrat (PD) Pesawaran optimis raih 9 kusri di DPRD. Hal ini diungkapkan oleh Ketua Partai Demokrat Pesawaran, Zamzami diwakili Ketua Penjaringan Bacaleg Partai Demokrat Pesawaran Nurwi, menurutnya pihaknya yakin target Partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bisa meraih 9 kursi DPRD di Kabupaten Pesawaran.

"Kita optimis target yang kita inginkan bisa tercapai, terlihat dari para bakal calon legislatif yang mendaftar merupakan figur-figur yang disukai masyarakat," ungkap Nurwi saat ditemui di Kantor Demokrat Pesawaran, Kamis (3/5/2018).

Dilanjutkan dia, pertama dibukanya pendaftaran terbuka oleh PD, sudah ada 6 orang mendaftarkan diri sebagai bacaleg,  dari internal partai, dan 5 pendaftar eksternal.

"Kita bisa lihat, banyak yang antusias mendaftarkan diri,  dan hari Kamis siang ini,  pendaftar dari eksternal partai bertambah satu orang,  dan totoal sudah 12 pendaftar," ucap dia.

Dijelaskan dia, pendaftaran dibuka mulai 1 Mei,  dan akan ditutup pada 15 Mei mendatang, dengan kuota calon yang akan dimajukan PD total sebanyak 45 orang sesuai kursi yang ada di DPRD.  Tetapi,  lanjut dia,  jika kuota yang diberikan tak cukup menampung pendaftar, maka akan dilakukan seleksi bacaleg yang maju nantinya.

"Kuotanya 45 orang bacaleg untuk 5 dapil yang ada di Pesawaran, seandainya pendaftar melebihi dari kuota itu, maka akan kita seleksi para bacaleg tersebut, dan kita mengutamakan kader internal partai yang maju dalam pileg 2019 nantinya," jelasnya.

Ditambahkannya,  beberapa persyaratan yang diajukan PD diantaranya, memberikan foto copy KTP 1 lembar, Pas Foto 4x6 lima lembar berwarna, Daftar riwayat hidup 1 berkas lengkap,

Diketahui, pada pileg 2014 lalu jumlah calon yang dimajukan PD sebanyak 30 orang dan hanya dua diantaranya menduduki kursi legislatif. (Reza)

Editor :

Berita Lainnya

-->