• Jumat, 26 April 2024

Kementerian Pertanian RI Apresiasi Festival Kopi Lampung Barat

Sabtu, 21 Juli 2018 - 13.15 WIB
34

 

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Kementerian pertanian RI apresiasi adanya kegiatan Festival kopi Lampung Barat 2018. Hal tersebut disampaikan Direktur PPHP Kementerian RI, Dedi Junaidi dalam rangkaian acara Pembukaan Festival kopi Lampung barat yaitu Seminar nasional yang digelar pemerintah Lambar.

Kegiatan seminar nasional yang kali pertamanya itu digelar pemerintah kabupaten Lambar itu mengambil tema tantangan dan peluang kopi robusta digelar di Villa awang, Kecamatan Sekincau, Kabupaten setempat, Sabtu (21/07/2018).

"Saat ini Kopi menjadi salah satu komoditi unggulan yang sedang dilakukan kementerian selain kakao, Lada dan Pala. Sehingga kami sangat menyambut baik adanya Festival kopi nasional yang kabupaten Lambar gelar, dan Ini kami buktikan dengan bantuan anggaran yang sudah dikucurkan dari pusat" Ungkapnya.

Mengenai tema tantangan dan pengembangan, Dedi menilai sangat bagus mengingat salah satu yang menjadi perhatian yaitu dari segi produktivitas kopi itu sendiri.

"Kami mendukung sepenuhnya Lambar yang sedang fokus terhadap pengembangan kopi robusta, Kami juga dari kementerian siap dalam mendukung anggaran. Namun perlu kita ketahui bahwa peluang nya cukup besar dan tantangannya juga cukup besar," Jelas Dedi. (Iwan)

Editor :