Kajari Kalianda Klarifikasi Keberadaan Kasi Intel di TKP Penangkapan

Kupastuntas.co, Pesawaran – Kepala Kejaksaan Negeri Kalianda, Sri Indarti mengklarifikasi keberadaan Kasi Intel Kejaksaan Negeri Kalianda, Totok Alim Prawiro Widodo di lokasi penangkapan sejumlah Kepala Sekolah dan Kabid Sarpras Dinas Pendidikan Kabupaten Pesawaran.
"Tolong diklarifikasi, keberadaan Kasi Intel disana itu resmi, ada surat perintahnya, karena pada saat itu Kejari Kalianda selaku tim TP4D diminta oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Pesawaran untuk melakukan pengecekan bangunan," ungkapnya, saat dihubungi via telepon, Rabu (29/8/2018).
Berita Terkait: Disdik Benarkan Adanya Pejabatnya dan Kepala Sekolah yang 'Diangkut' Polda
Menurutnya, pihaknya pun telah berkoordinasi dengan Kajati Lampung terkait hal ini. "Yang pasti itu resmi, karena Kasi Intel juga kesana bukan kemauan sendiri, tapi ada juga jaksa Intel. Saya ini juga masih ada di Kejati, dan sudah saya laporkan mengenai hal ini ke Kajati, dan instruksi untuk TP4D harus terus dilakukan," ujarnya.
Berita Terkait: Ini Kata Sekda Pesawaran, Pasca Penangkapan Kepala Sekolah dan Pejabat Disdik
Diberitakan sebelumnya, Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Umum dan Kepegawaian Dinas Pendidikan Kabupaten Pesawaran Nasrul membenarkan adanya 3 kepala sekolah dan satu pejabat di Dinas Pendidikan yang dibawa oleh jajaran Dirkrimsus Polda Lampung, yang diduga berkaitan Dengan adanya dugaan Pungli Dana Alokasi Khusus (DAK) 2018 untuk pengadaan komputer sekolah. (Reza)
Berita Lainnya
-
PKS Mantapkan Dukungan untuk Nanda–Anton di PSU Pilkada Pesawaran
Senin, 12 Mei 2025 -
Peletakan Batu Pertama Masjid Hajjah Umi Paniem, Nanda Indira Tegaskan Komitmen Bangun Pesawaran Religius
Minggu, 11 Mei 2025 -
Tim Relawan Bernada dari Kecamatan Kedondong Siap Menangkan Nanda-Anton di PSU Pesawaran
Sabtu, 10 Mei 2025 -
KPU Pesawaran Terima 100 Persen Anggaran PSU dari Pemkab
Sabtu, 10 Mei 2025