• Jumat, 26 April 2024

Dakwah di Klub Malam, Gus Miftah: Jangan Halangi Mereka Bermesraan Dengan Tuhan

Kamis, 13 September 2018 - 11.21 WIB
153

Kupastuntas.co, Jakarta - Miftah Maulana Habiburrahman tak pernah menyangka jalannya dalam melakukan dakwah akan menjadi perhatian nasional. Setelah lebih dari 12 tahun berkiprah melakukan dakwah di 'tempat remang-remang', pria yang karib disapa Gus Miftah itu mendadak terkenal pekan ini berkat video viral memimpin shalawat bersama di klub malam Boshe VVIP, Bali.

"Saya sering bilang ke santri, saya tidak pernah mimpi jadi terkenal atas apa yang saya lakukan ini. Hanya ingin tetap memperkenalkan Allah kepada orang yang belum mengenalnya," kata pendiri dan pengasuh Ponpes Ora Aji yang berada di Tundan, Kalasan, DI Yogyakarta tersebut.

Baca Juga: Polisi Tanjungraya Mesuji Tangkap Pelaku Pengganda Uang

Ponpes yang ia asuh itu, sambung Gus Miftah, akan merayakan milad ke-6 pada pertengahan bulan depan.

Namun, Gus Miftah yang merupakan jebolan pondok pesantren Bustanul Ulum di Lampung Tengah itu mengaku butuh pula nasihat dari ulama lain soal keputusannya.

Gus Miftah mengaku mengawali dakwah itu lebih dari 12 tahun lalu. Pria kelahiran Lampung pada 1981 silam itu harus melewati jalan berliku saat memutuskan giat berdakwah di tempat remang-remang, bahkan hingga saat ini.

Baca Juga: Bawaslu Lampung Loloskan Dua Bacaleg Mantan Koruptor

Penolakan atau pencibiran, kata dia, tak hanya datang dari penghuni atau pengelola tempat yang kerap diidentikkan dengan kemaksiatan tersebut. Sentimen negatif itu, sambungnya, juga datang dari kelompok ulama hingga umat Islam lainnya.

Dari kelompok ulama atau umat Islam lainnya, kata Gus Miftah, ada yang mencibir atau mengkritiknya soal kepatutan atau mudarat. Namun, di mata Gus Miftah, penolakan hingga cibiran itu tak akan mempan baginya untuk menghentikan tujuan memperkenalkan Allah SWT kepada mereka yang menjauhinya di tempat remang-remang itu.

Baca Juga: Gunakan CAT, BKN Gelar Simulasi Tes CPNS 2018 di Tiga Kota

"Jangan pernah menghakimi mereka, jangan pernah men-judge mereka. saya berpegang pada prinsip mahabbah, rasa cinta sesama," ujar Gus Miftah.

Itu pun terus dilakoninya sejak lebih dari 12 tahun lalu di Yogyakarta, dan rutin dilakukan hingga saat ini bahkan menyebar ke wilayah lain termasuk di Bali yang videonya viral awal pekan ini. Semua itu berawal dari Balai RW di wilayah Pasar Kembang alias Sarkem, Yogyakarta.

Dan, di daerah yang dikenal sebagai lokasi pencari pemuas berahi itu Gus Miftah masih rutin berdakwah atau mengisi pengajian di tempat yang sama hingga saat ini. Terakhir, ia memimpin kajian rutin bersama Warga Sarkem pada Selasa (11/9/2018) malam lalu.

Baca Juga: Sah, Lamsel Dapat 354 Formasi CPNSD 2018

"Jangan pernah halangi mereka untuk kembali bermesraan dengan Tuhan-nya," ujar Gus Miftah.

"Abah Luthfi dari Pekalongan [Habib M Luthfi bin Yahya] yang saya anggap sebagai orang tua sekaligus guru mendukung apa yang saya lakukan. Dia bilang, 'Terus saja lek, lanjutkan kerjamu lek'," ujar Gus Miftah. (Cnn)

Editor :