• Sabtu, 20 April 2024

Nanang Ermanto: Bentuk Generasi Muda yang Baik dengan Revolusi Mental dalam Keluarga

Rabu, 10 Oktober 2018 - 10.45 WIB
39

Kupastuntas.co, Lampung Selatan – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan menggelar pengajian rutin bersama para pengurus tim penggerak PKK se-kabupaten setempat, Rabu (10/10/2018) di Aula Sebuku Rumah Dinas Bupati.

Plt Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, mengajak seluruh pengurus TP-PKK untuk dapat membangun mental dilingkungan keluarga masing-masing, karena hal itu dapat menunjang para anak-anak sebagai generasi penerus bangsa yang baik.

"Makanya dibutuhkan revolusi mental di tengah keluarga. Bisa dengan memberikan contoh yang suri tauladan yang baik dan jauhkan hal-hal negatif dari anak karena itu dapat menjerumuskan keluarga," terangnya.

Baca Juga: Tinjau Lisplang Roboh, Nanang Ermanto Pindahkan Aktivitas ASN Bagian Hukum

Ia mengaku prihatin terhadap tingkah laku anak zaman now. Karena, anak zaman sekarang sudah sangat jauh dari rasa saling menghormati kepada orang tua dan orang lebih tua.

"Bahkan ada siswa yang meminta rokok kepada gurunya, apa kita tidak prihatin atas kondisi seperti ini. Makanya, dibutuhkan revolusi mental, karena anak-anak sekarang ini adalah generasi penerus bangsa," terangnya.

Dimulai dari para pengurus TP-PKK, Nanang berpesan agar dapat memperbaiki diri dan lingkungan keluarga mereka masing-masing, untuk menuju keluarga yang memiliki masa depan yang baik.

"Makanya manfaatkan momen pengajian ini untuk menambah ilmu agama, sebagai modal untuk pembinaan keluarga kita bersama," tandasnya. (Dirsah)

Editor :