Peringati Hari Pahlawan, PTPN VII Unit Bekri Gelar Donor Darah

Kupastuntas.co, Lampung Tengah - Dalam memaknai peringatan Hari Pahlawan ke-73, PTPN VII Unit Bekri, menggelar kegiatan donor darah bekerjasama dengan PMI Unit Transfusi Darah (UTD) Lampung Tengah, Sabtu (10/11/2018).
Kegiatan yang mengambil tema “Setetes darah untuk kehidupan”, ini diikuti oleh karyawan, dan masyarakat dilingkungan unit Bekri, dan berhasil mengumpulkan 40 kantong darah. Manajer Unit Bekri Dicky Tjahyono dalam kesempatan itu menyampaikan kutipan sambutan Menteri Sosial RI, peringatan Hari Pahlawan bukan semata sebuah acara namun harus sarat makna.
Bukan hanya sebagai prosesi, namun substansi setiap peringatan hari pahlawan harus dapat menggali dan memunculkan semangat baru dalam implementasi nilai – nilai kepahlawanan dalam kehidupan sehari -hari.
"Sebagai ungkapan memaknai arti perjuangan para pahlawan, Unit Bekri mengimplementasikan dalam kegiatan donor darah, dimana darah yang kita sumbangkan akan membantu kehidupan sesama”, terangnya.
Seperti diketahui, kebutuhan darah untuk rumah sakit yang ada di Lampung Tengah masih belum dapat terpenuhi.
"Untuk itu kami mencoba untuk membantu PMI Unit Transfusi Darah(UTD) Lampung Tengah dalam menyediakan darah bagi pasien yang membutuhkan," katanya.
Sementara itu, Ig. Sandiarta Asisten SDM & Umum didampingi Mukti Ali Krani Kepala SDM dan Umum Unit Bekri disela kegiatan mengucapkan terimakasih kepada karyawan dan masyarakat yang telah ikut berpartisipasi mensukseskan kegiatan ini.
"Kami melihat antusias para pendonor, dengan semangat untuk membantu sesama dapat terkumpul 40 kantong darah," terang Ig.
Dalam kegiatan ini, tambah Ig ada beberapa syarat bagi pendonor agar bisa mendonorkan darahnya, seperti minimal berusia 17 tahun, berat badan minimal 45 kg, tensi darah normal, dan hemoglobin mencukupi yakni sekitar 12 gram untuk perempuan dan 12,5 gram untuk laki-laki. (Rls)
Berita Lainnya
-
Polisi Tangkap Tiga Pencuri Traktor di Gunung Sugih Lamteng
Senin, 12 Mei 2025 -
Polisi Ringkus Dua Pencuri Sawit di Perkebunan PTPN 7 Lampung Tengah, Lima Masih Buron
Sabtu, 10 Mei 2025 -
Ayah di Lampung Tengah Rudapaksa Anak Kandung Selama Bertahun-tahun
Jumat, 09 Mei 2025 -
Berawal Cekcok, Suami di Rumbia Lamteng Tega Aniaya Istri
Selasa, 06 Mei 2025