• Jumat, 26 April 2024

Peringati Hari Anti Korupsi Sedunia, Kejari Lampura Gelar Lomba Karya Jurnalistik

Senin, 10 Desember 2018 - 20.33 WIB
181

Kupastuntas.co, Lampung Utara - Kejaksaan Negeri Lampung Utara dalam rangka memperingati hari anti korupsi sedunia (internasional) selain mengadakan lomba karya jurnalistik bagi para wartawan yang bertugas di Kabupaten Lampung Utara, juga menggelar kegiatan tebar stiker dan bunga kepada masyarakat.

Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Utara, Yuliana Sagala mengatakan, dalam rangka memepringati hari anti korupsi internasional tersebut yang tepatnya pada 9 Desember, pihaknya mengadakan kegiatan lomba karya jurnalistik dan pembagian stiker kepada masyarakat.

"Dalam memperingati hari anti korupsi sedunia, kejari lampung utara melakukan kegiatan perlombaan jurnalistik ditujukan kepada jurnalis-jurnalis di Lampung Utara. Selain itu melakukan pembagian stiker dan bunga kepada masyarakat, instansi pemerintah dan pengendara-pengendara di jalan kota," kata Yuliana Sagala, melalui Kasi Datun M. Reza Kurniawan, kepada kupastuntas.co, Senin (10/12/2018).

Dijelaskan Kasi Datun Kejaksaan Negeri Lampung Utara itu bahwa semua kegiatan tersebut bertujuan bahwa jajaran Kejari setempat berkomItmen dalam merubah paradigma negatif di dalam tubuh Kejari.

"Kesemua ini memiliki visi misi bahwa Kejari Lampung Utara berkomitmen bahwa internal Kejari Lampung Utara telah merubah paradigma yang negatif, sehingga kantor Kejari Lampung Utara merupakan wilayahnya bersih dari korupsi dan siap melayani masyarakat khususnya di Lampung Utara," paparnya.

Ditambahkan, M Reza Kurniawan, untuk pengumuman hasil karya jurnalistik akan segera dilakukan pihaknya setelah melakukan seleksi dari berbagai berita yang telah disajikan para wartawan yang bertugas di Kabupaten Lampung Utara melalui media tempatnya bernaung. (Sarnubi)

Editor :