• Jumat, 26 April 2024

Dituding Model Mitigasi Bencana Miliknya Ketinggalan Jaman, Begini Jawaban BMKG

Jumat, 04 Januari 2019 - 13.27 WIB
29

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjawab tudingan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yang menyebut model mitigasi bencana tsunami Selat Sunda miliknya ketinggalan zaman.

Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Rahmat Triyono mengatakan sistem peringatan dini tsunami yang saat ini telah terbangun dan dioperasikan oleh BMKG adalah sistem peringatan yang berbasis gempa tektonik. Dalam sistem ini, kata Rahmat, terdapat sejumlah perangkat seperti monitoring lewat seismometer untuk mendeteksi gempa.

"Serta tide gauge untuk monitoring tinggi muka air laut yang terpasang di pinggir pantai, analisis, pemodelan tsunami, dan sistem diseminasi," jelas Rahmat dalam keterangan tertulisnya yang diterima CNNIndonesia.com, Kamis (3/1).

Rahmat menjelaskan seluruh perangkat tersebut akan beroperasi berurutan secara otomatis apabila terdeteksi gempa tektonik potensi tsunami. Rahmat mengatakan BMKG hanya bertanggung jawab dalam operasional sensor seismometer untuk deteksi gempa.

"Sedangkan operasional tide gauge menjadi tanggung jawab Badan Informasi Geospasial (BIG). Namun hal itu tidak banyak diketahui khalayak," ujarnya.

Rahmat menjelaskan pada peristiwa tsunami Selat Sunda kemarin, tidak ada aktivitas tektonik di Selat Sunda yang memenuhi lingkup Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk memutuskan peringatan dini tsunami. Hingga akhirnya, pernyataan tsunami di wilayah Selat Sunda berdasarkan monitoring perubahan tinggi muka air laut dari data tide gauge yang terpasang di pesisir Marina Jambu (Kabupaten Serang) dan Pelabuhan Banten (Cilegon).

"Perlu untuk digarisbawahi bahwa BMKG tidak menggunakan model tsunami yang diakibatkan oleh erupsi gunung api di laut untuk memastikan bahwa yang terjadi pada saat itu adalah gelombang tsunami, mengingat tsunami yang terjadi bukan disebabkan oleh gempa tektonik," tuturnya.

Meski demikian, Rahmat mengakui terdapat perbedaan antara hasil pengamatan data tide gauge yang terbaca oleh petugas operasional BMKG dengan hasil survei tinggi tsunami langsung di lapangan.

"Sehingga karena pentingnya akurasi data tide gauge untuk konfirmasi tsunami perlu kiranya untuk mengevaluasi atau mengkalibrasi ulang perangkat tide gauge yang terpasang di seluruh Indonesia," tuturnya.

Rahmat mengatakan kalibrasi penting untuk mengetahui tinggi tsunami yang terjadi. Lembaga yang mengoperasikan tide gauge adalah BIG.

Dia melanjutkan saat ini BMKG  telah memiliki 18 ribu model tsunami yang terintegrasi dengan operasional sistem peringatan dini tsunami berbasis gempa tektonik. Dia juga mengklaim kecepatan dan keakuratan informasi BMKG telah diakui oleh negara-negara di sepanjang Samudera Hindia.

Setidaknya terdapat 28 negara yang mengandalkan Sistem Peringatan Dini Tsunami Indonesia yang disebut Tsunami Service Provider (TSP) untuk memberikan peringatan dini kepada seluruh negara di Samudera Hindia, apabila terjadi gempa potensi tsunami di wilayah tersebut

"Model tsunami yang dikembangkan oleh BMKG bukanlah model yang ketinggalan zaman," jelasnya.

Meski demikian Rahmat mengakui masih banyak perbaikan yang harus dilakukan dalam pengembangan Sistem Peringatan Dini Tsunami yang telah ada. Perbaikan itu dapat dilakukan lewat kerja sama dengan LIPI maupun Perguruan Tinggi. (cnn)

Editor :