• Jumat, 26 April 2024

Diguyur Hujan Deras, 64 Rumah dan Ratusan Hektar Sawah di BNS Lambar Terendam Banjir

Selasa, 19 Februari 2019 - 21.47 WIB
38

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Warga Pekon (Desa) Bandaragung kecamatan Bandar Negeri Suoh (BNS) Kabupaten Lampung Barat (Lambar) terpaksa keluar rumah akibat banjir yang melanda pekon setempat pada Selasa sore, (19/02). Banjir tersebut merendam ratusan hektar sawah dan 64 rumah warga.

Peratin Pekon Bandaragung Mandala mengatakan, banjir terjadi karena luapan air begitu cepat akibat sungai Wayharu meluap. "Saat ini ketinggian air setinggi paha orang dewasa atau sekitar 50 cm sampai dengan satu meter," ungkapnya.

Dirinya meminta agar masyarakat pekon Bandaragung khususnya di Pemangku Bandarsetia dan Bandarrejo, untuk selalu waspada karena hingga saat ini intensitas hujan masih tinggi.

"Semoga tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, kami juga berharap agar BPBD setempat bisa membantu evakuasi warga yang rumahnya terkena dampak banjir," harapnya.

Sedangkan itu Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lambar, Gison Sihite dihubungi melalui sambungan cellulernya mengaku bahwa pihaknya sudah mengetahui adanya banjir tersebut dari laporan masyarakat.

"Kita sudah menerima laporan dan besok kita akan turun meninjau lokasi banjir. Nanti akan kita lihat hasilnya usai turun ke lapangan, apakah sungai itu sudah mengalami pendangkalan atau tidak, jika ada pendangkalan dan butuh normalisasi maka akan kita usulkan ke Pemkab," ucapnya singkat. (Iwan)

https://youtu.be/_wf-nzS9LlQ

Editor :