Ratusan Kotak Suara Pilkades Serentak Lamsel Tiba, Kok Berbahan Kardus?
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Sebanyak 420 kotak suara yang menjadi logistik pemilihan kepala desa (pilkades)serentak gelombang III Kabupaten Lampung Selatan tahun 2019, tiba di kantor pemkab setempat, Rabu (22/5/2019).
Pejabat Pembuat Komitmen (PKK) pengadaan logistik pilkades serentak Oki menjelaskan, kotak suara buat Pilkades serentak terbuat dari bahan kardus. Dan dibeli melalui aplikasi E-Katalog.
"Awalnya kita pesan kotak berbahan alumunium, karena penyediaan sana tidak sanggup jadi dengan bahan kardus ini. Untuk sisa anggaran akan dikembalikan ke Silva, kitakan juga mau penghematan," ujarnya.
Ia menyatakan, untuk anggaran pengadaan kotak suara untuk Pilkades serentak tersebut yakni 90 ribu/kotak.
"Kalau total jumlah anggarannya, tinggal dikalikan saja dengan jumlah barang pengadaan sebanyak 420 buah," jelas Oki.
Sementara itu berdasarkan pantauan, ratusan kotak suara itu untuk sementara waktu di simpan oleh pihak Bagian Otonomi Daerah (OTDA) Setdakab Lampung Selatan. (Dirsah)
Berita Lainnya
-
Praeses HKBP Distrik XXXII Lampung Lantik Panitia Tahun Transformasi 2026 di HKBP Natar
Selasa, 27 Januari 2026 -
Puntung Rokok Picu Kebakaran di KMP Amarisa, Pelayaran Bakauheni–Merak Sempat Mencekam
Selasa, 27 Januari 2026 -
Peringati HUT ke-79 Megawati Soekarnoputri, DPD PDI-P Lampung Tebar 10 Ribu Bibit Ikan di Lamsel
Jumat, 23 Januari 2026 -
Natal di Balik Jeruji, Harapan Tetap Menyala di Lapas Kalianda
Selasa, 20 Januari 2026









