• Kamis, 18 April 2024

Pendaftaran Jalur Mandiri di Itera Tinggal 6 Hari, Tersedia 581 Kuota Mahasiswa Baru

Rabu, 10 Juli 2019 - 15.13 WIB
227

Kupastuntas.co, Bandar Lampung – Bagi para lulusan SMA/SMK yang gagal pada jalur SNMPTN dan SBMPTN, jangan berkecil hati. Beberapa perguruan tinggi negeri (PTN) di Lampung masih membuka jalur lain, yaitu jalur Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN).

Salah satunya adalah Institut Teknologi Sumatera (Itera) yang berada di Kotabaru. Kampus yang diresmikan tahun 2014 ini menyediakan 581 kursi mahasiswa baru dari jalur SMMPTN. Kuota itu tersebar di 31 program studi (prodi).

Jadwal pendaftaran jalur Mandiri ini masih dibuka hingga Selasa (16/7/2019) mendatang, atau tinggal 6 hari. Jalur ini pun menjadi peluang baik bagi para lulusan SMA sederajat yang ingin melanjutkan pendidikannya ke PTN di Lampung.

Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Itera, Irfanianta Arif Setyawan sebelumnya menjelaskan, Seleksi Mandiri yang dilakukan Itera bersama 14 PTN lain yang tergabung dalam Badan Kerja Sama (BKS) PTN Wilayah Barat. Jalur ini diperuntukan bagi lulusan SMA/sederajat lima tahun terakhir yaitu 2015, 2016, 2017, 2018, dan 2019.

“Proses pendaftaran dilakukan secara online yang diawali dengan mengisi biodata singkat pada laman pendafaran www.smmptnbarat.id untuk mendapatkan kode pembayaran dan PIN yang dimulai sejak tanggal 1 Mei sampai 12 Juli,” jelas Irfan, belum lama ini.

Setelah kode pembayaran diperoleh, proses pembayaran dapat dilakukan melalui bank mitra yaitu Mandiri, BNI, dan BTN baik secara langsung atau melalui transfer.

“Kami harap para pendaftar benar-benar mencermati setiap detail jadwal dan tata cara pendaftaran jalur SMMPTN-Barat. Seperti untuk pembayaran dan pembelian PIN hanya dapat dilakukan sampai tanggal 12 Juli 2018, meskipun pendaftaran masih dibuka hingga 16 Juli,” ujarnya.

Irfan menambahkan, pada jalur Mandiri, peserta dapat memilih kelompok ujian Saintek, Sosuhum atau Campuran. Biaya pendaftaran peserta kelompok ujian Saintek atau Soshum sebesar Rp350 ribu, sementara untuk kelompok ujian campuran dan kelompok Saintek atau Soshum yang ada materi uji keterampilan pendaftarannya sebesar Rp500 ribu.

Pada kelompok ujian Saintek dan Soshum, calon mahasiswa diberikan kesempatan untuk memilih 3 program studi. Sementara untuk kelompok ujian campuran diperbolehkan memilih 4 program studi dengan urutan pilihan menandakan prioritas. (Tampan)

 

Editor :