• Rabu, 24 April 2024

Pererat Tali Silaturahmi, Peratin Pekon Bedudu Lambar Adakan Mancing Gratis

Minggu, 21 Juli 2019 - 11.58 WIB
192

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kekompakan di tengah masyarakat menuju Pekon (Desa) Bedudu hebat, peratin Pekon Bedudu, Kecamatan Belalau, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menggelar mancing bersama dengan masyarakatnya, Minggu pagi (21/07/2019).

Peratin pekon Bedudu, Alexander Metias ketika dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan mancing gratis tersebut di gelar di pemangku Way Semangka pekon setempat yang di kemas menuju Pekon Bedudu hebat dalam rangka meningkatkan tali silarurahmi dengan masyarakat yang selama ini memang sudah terjalin.

"Kegiatan ini bukan hanya untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintahan pekon dan masyarakat, akan tetapi sebagai wadah kita untuk menampung aspirasi masyarakat yang selama ini belum terakomodir dengan baik, mengingat di tempat pemancingan seperti ini ada banyak kalangan masyarakat dengan berbagai profesi," ungkapnya.

Alex, sapaan akrap Alexander Metias berharap melalui kegiatan tersebut aparatur pekon jauh lebih dekat dengan masyarat sehingga jika sudah terjalin hubungan emosional antara keduanya akan tumbuh kekompakan untuk membangun Pekon Bedudu dan cita-cita menjadikan Pekon Bedudu hebat dengan mudah akan tercapai.

Di lain pihak, masyarakat yang juga ketua pelaksana kegiatan tersebut, Azwan kepada Kupastuntas.co menyampaikan bahwa antusias masyarakat cukup besar dalam mengikuti mancing gratis ini, hal itu terlihat dengan peserta yang hadir mencapai 200 orang lebih.

"Pesertanya cukup banyak, bahkan di luar yang kita targetkan, karena prediksi kita paling hanya sekitar 100 orang, sedangkan ini sudah 200 orang lebih. Bahkan ada yang tidak kebagian tempat. Untuk ikan sudah kita lepas jenis ikan mas sebanyak 1,3 kintal, dan kegiatan ini akan berlangsung sampai sore nanti," singkatnya. (Iwan)

Editor :