• Jumat, 26 April 2024

Dua Putra Putri Lambar Lolos Seleksi Akpol

Senin, 29 Juli 2019 - 17.40 WIB
951

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Dua putra dan putri asal kabupaten Lampung Barat (Lambar) dinyatakan lulus sebagai Taruna dan Taruni Akademi Polisi (Akpol) asal Polda Lampung, pada tahapan akhir seleksi penerimaan Taruna Akpol bersama 250 orang calon Taruna Akpol 2019 se-Indonesia di Semarang.

Kedua putra dan putri tersebut yaitu Sitanala Satriya yang merupakan putra pertama dari Aliyurdin yang juga Kabid Kedaruratan dan Logistik pada BPBD Lambar dan Laura Angelia Fernanda, putri sulung dari Aipda Agus Lumban Toruan yang juga anggota Polri dan bertugas sebagai Katim I Opsnal Buser Polres Lambar.

Keberhasilan keduanya pada seleksi Akpol di Semarang tersebut, mendapat apresiasi khusus dari Ketua DPRD Lambar Edi Novial, terlebih keduanya dilahirkan dan dibesarkan di Lambar yang tentunya diharapkan nantinya dalam mengabdi di instutusi kepolisian mampu mengharumkan nama kabupaten Lambar.

"Yang pertama saya selaku ketua DPRD Lambar mengucapkan selamat, ini menjadi kebanggaan kita, bahwa putra putri Lambar, mampu mengharumkan nama Lambar dengan lolos dalam seleksi Akpol, ini menjadi semangat dan menjadi motivasi bagi anak-anak kita, meskipun tinggal di kabupaten paling ujung, tetapi kita mampu bersaing," kata politisi PDI-P ini.

Sedangkan atas kelulusan putranya, Aliyurdin menyampaikan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan do'a yang diberikan.

"Berkat Doa dari kita semua sanak saudara, kerabat dan lainnya putra saya lulus seleksi bersama enam peserta lainnya asal Provinsi Lampung, menjadi Taruna Akpol 2019," ucapnya.

Sementara ketika dihubungi melalui sambungan sellulernya, Agus Lumban tidak menutupi rasa bahagia atas diterimanya putrinya sebagai Akpol 2019 ini. Ia menyampaikan rasa syukur atas lolosnya putri sulungnya sebagai Taruni Akpol 2019.

"Berkat ketekunan belajar dan berlatih anak saya akhirnya mampu lolos pada Akpol ini, terimakasih kepada semuanya berkat Doa semua pihak Laura bisa meraih cita-citanya menjadi Polisi seperti bapaknya," singkat Agus. (Iwan)

Editor :