Pasca Gempa, Warga Pesisir Lampung Selatan Mengungsi ke Tempat Tinggi
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Sejumlah warga Desa Waymuli, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan, dikabarkan mulai mencari tempat yang lebih tinggi, pasca terjadinya gempa magnitude 7,4 yang berpusat di Banten, Jumat (02/08/2019) malam.
Berdasarkan potongan video yang bertebaran di grub WhatsApp (WA), sejumlah warga ikut membawa beberapa barang berharga seperti televisi, kasur dan beberapa barang lainnya.
Desa Waymuli, merupakan salah satu desa yang porak poranda diterjang Tsunami pada 22 Desember 2018 silam. Oleh karenanya, warga mengungsi ketempat yang terbuka dan lebih tinggi, guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Belum ada informasi resmi dari pihak berwenang soal adanya kerusakan ataupun korban jiwa pasca terjadinya gempa, yang dikabarkan oleh pihak BMKG berpotensi akan Tsunami tersebut.
Getaran tidak begitu terasa di beberapa titik di wilayah Kalianda, namun berdasarkan informasi yang diterima Kupastuntas.co, untuk wilayah Kecamatan Bakauheni, getaran cukup terasa kuat.
"Info dari kawan di Bakauheni, untuk getaran lumayan kuat," ujar salah seorang warga. (Dirsah)
Berita Lainnya
-
Kapolres Lampung Selatan AKBP Toni Kasmiri Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI
Rabu, 07 Januari 2026 -
Kunker di Karang Anyar, Sudin Edukasi Masyarakat Perihal Hukum, Media Sosial, dan Lingkungan
Rabu, 07 Januari 2026 -
Anggota Komisi III DPR RI Sudin S.E Kunjungan Kerja ke Jati Agung, Bahas Isu Sosial Masyarakat
Rabu, 07 Januari 2026 -
Lewati Puncak Nataru, ASDP Bakauheni Tutup Posko dengan Catatan Positif
Minggu, 04 Januari 2026









