• Selasa, 16 April 2024

Eva Dwiana Resmi 'Labuhkan Perahu' Pilwakot di PDI Perjuangan

Senin, 09 September 2019 - 14.27 WIB
80

Kupastuntas.co Bandar Lampung - Eva Dwiana Herman HN, akhirnya melabuhkan perahu Pemilihan Walikota Bandar Lampung (Pilwakot) kepada partai yang membawanya terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi selama dua periode, yaitu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P).

Istri dari Wali Kota Bandar Lampung Herman HN ini secara resmi mendaftarkan diri dan mengambil berkas di sekrtariatan penjaringan Bakal Calon (Balon) Wali Kota di Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI P Bandar Lampung, Senin (09/09/2019).

Ditemui usai melakukan pendafataran, Eva Dwiana mengatakan, pihaknya optimis PDI P akan memberikan rekomendasi dan mengusungnya untuk maju dalam pilwakot Bandar Lampung 2020 mendatang.

“Saya optimis PDI Perjuangan akan memberikan rekomendasinya untuk saya, ini semua untuk melanjutkan estafet kepemimpinan Herman HN yang telah dua periode memimpin Bandarlampung,” ungkap ketua Srikandi PDI P ini.

Sementara Ketua Penjaringan Balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung PDI P Dedi Yuginta menerangkan, penjaringan atau pendaftaran Balon Walikota ini terbuka untuk umum dan tidak dikenai biaya.

“Penjaringan ini terbuka untuk siapa saja, bukan hanya kader. Di mana proses ini kita lakukan serentak di semua wilayah yang akan melaksanakan pilkada serentak 2020 mendatang hingga 16 September," ujarnya.

Selain Eva Dwiana balonkada lain yang mendaftar di PDIP adalah Wakil Wali Kota Bandar Lampung M. Yusuf Kohar dengan diwakili oleh Liasione Officer (LO) Putra Jaya Chandra. (Sule)

https://youtu.be/3XjXExEHLsU

Editor :