• Rabu, 24 April 2024

Empat Korban Tewas Mobil Terbakar di Jalan Tol Lampung Dimakamkan, Jenazah Ayah dan Anak Satu Peti

Minggu, 20 Oktober 2019 - 16.09 WIB
207

Kupastuntas.co, Lampung Utara – Empat jenazah korban kecelakaan maut di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Jalur Bandung Km 96.400 Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan, Sabtu (19/10/3019) pagi, hari ini dimakamkan di TPU Desa Malungun Ratu, Kecamatan Sungkai Tengah Lampung Utara.

Keempat korban yang dimakamkan tersebut adalah sepasang suami istri, Antonius Hadi Prayitno (40), Elisabeth Yona (37) dan anaknya Michael Dwi Surya (7) serta Kristiowati (14) merupakan adik sepupu wanita dari Hadi Prayitno yang masih duduk di bangku kelas dua SMP. Sementara itu dua anak korban yang selamat pada musibah tersebut adalah Pricilia dan Vania sudah bersama keluarga besarnya.

Terlihat di lokasi persembayangan ada tiga peti jenazah yang berisikan para korban, dan untuk korban yang bernama Michael Dwi Surya disatukan di dalam satu peti bersama ayahnya Antonius Hadi Prayitno.

Menurut salah seorang kerabatnya, Hadi Prayitno merupakan anak kedua dari dua bersaudara dan selama ini tinggal di Bandar Lampung, karena bekerja sebagai bendahara pada Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (BP PAUD dan Dikmas) Provinsi Lampung.

Diketahui sebelumnya bahwa kecelakaan maut di Jalan Tol Trans Sumatera KM 96, Natar, Lampung Selatan, terjadi pada Sabtu (19/10/2019) mobil sedan Honda Civic bernomor polisi BE 1230 BK yang berisikan enam orang keluarga yang dikemudikan oleh Antonius Hadi Prayitno melaju di Jalan Tol dari arah Terbanggi Besar hendak ke Bandar Lampung. Di lokasi lakalantas, mobil menabrak sebuah truk bernomor polisi BH 8794 HP dan menyebabkan mobil sedan tersebut terbakar.

Eli Sukamto, kakak korban mengatakan dirinya tidak ada firasat apa pun sebelumnya. Namun ia menuturkan jika Hadi adiknya memang tidak tidur usai menghadiri pesta di salah satu rumah kerabatnya.

Sementara itu Kepala Desa Melungun Ratu, Suhaili menjelaskan, bahawa jenazah para korban tiba di rumah duka pada Sabtu (19/10/2019) sekira pukul 23.00 WIB, dan hari ini telah dimakamkan. (Sarnubi)

Editor :