Pasca Pemilihan Kepala Desa di Pesawaran, Ini Tahapan Selanjutnya

Kupastuntas.co, Pesawaran – Sejumlah tahapan masih akan dilakukan sebelum pelantikan Kepala Desa (Kades) terpilih di Kabupaten Pesawaran. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bagian Pemerintahan Desa (Pemdes) Setdakab Pesawaran Isroni Mihradi, Kamis (24/10/2019).
“Sebelum dilakukan pelantikan kita masih akan melakukan sejumlah tahapan sesuai regulasi yang berlaku," ungkapnya.
Menurutnya, ada beberapa tahapan sebelum dilakukannya pelantikan Kades terpilih. “Sekarang para Panitia Pilkades akan melaporkan hasil Pilkades serentak kepada masing-masing BPD, nanti setelah itu BPD akan melaporkan hasil Pilkades tersebut kepada Bupati (Pesawaran) melalui Camat," ujar Isroni.
Pihaknya juga memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran panitia Pilkades serentak serta stake holder terkait yang telah berpartisipasi aktif dalam suksesnya Pilkades di Pesawaran.
“Kami bersyukur pelaksanaan Pilkades serentak bisa berjalan dengan aman dan baik, ini membuktikan bahwa masyarakat Pesawaran semuanya guyub dan rukun," kata Isroni. (Reza)
Berita Lainnya
-
Upacara HUT Pesawaran ke-18 Digelar Khidmat: Refleksi Perjalanan dan Sambut Babak Baru
Kamis, 17 Juli 2025 -
Bobol Rumah dan Curi Laptop hingga Gas, Pria di Pesawaran Ditangkap
Kamis, 17 Juli 2025 -
Upacara Penutupan Diksarmil dan Manajerial SPPI Batch III Satdik II E Yonif 9 Marinir Digelar Khidmat di Lampung
Selasa, 15 Juli 2025 -
Gudang Penyimpanan Solar di Teluk Pandan Pesawaran Terbakar
Jumat, 11 Juli 2025