Sosialisasi di Lampung Tengah, Penyuluh KPK Sigit Prasetyo: Gratifikasi Bisa Berbentuk Uang dan Barang
Rabu, 13 November 2019 - 17.02 WIB
100
Kupastuntas.co, Lampung Tengah-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Tengah (Lamteng) mengundang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melaksanakan sosialisasi pengendalian gratifikasi di Gedung Sesat Agung Nuwo Balak, Gunung Sugih, Rabu (13/11).
Sekkab Lamteng Adi Erlansyah berharap, kegiatan sosialisasi membawa manfaat yang positif dalam mensosialisasikan gerakan antikorupsi secara nasional yang juga didukung pemerintah daerah. “Mari jadikan negeri ini bebas KKN,” tegasnya.
Pemateri dari KPK, Sigit Prasetyo menerangkan, bahwa gratifikasi bisa berbentuk berbagai macam bentuk yang bertujuan untuk mudahkan urusan maupun kedekatan pimpinan dengan bawahan atau ada kepentingan lain.
“Gratifikasi dapat bermacam-macam bentuknya dapat berbentuk uang, barang,tiket, fasilitas akomodasi perjalanan nilai besar. Kecilnya nilai gratifikasi tidak menjadi batasan hal yang diizinkan. Marilah kita bersama-sama melawan korupsi dari sejak dini,” kata Sigit. (Towo)
Berita Lainnya
-
Angin Puting Beliung Landa Jalan Raya Padang Ratu Lamteng, Sejumlah Pohon Tumbang
Selasa, 04 November 2025 -
Penemuan Mayat Lansia Gegerkan Warga Gunung Sugih Lamteng
Senin, 03 November 2025 -
Polisi Selidiki Tewasnya Pekerja Terlindas Alat Berat di Lampung Tengah
Minggu, 26 Oktober 2025 -
Viral Preman Palak Sopir Truk di Terbanggi Besar Lamteng, Polisi Kantongi Identitas Pelaku
Minggu, 26 Oktober 2025









