Ribuan Pelamar CPNS Pesawaran Tak Lolos Seleksi Administrasi
Ilustrasi
Pesawaran - 1.249 pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesawaran tahun anggaran 2019, dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi.
"Pelamar terakhir itu jumlahnya ada sebanyak 9.960 pelamar, dan hari ini pengumuman seleksi administrasi yang dinyatakan lulus seleksi ada sebanyak 8.441 pelamar yang namanya tercantum dalam lampiran," jelas Kepala Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pesawaran, Sunyoto, Senin (16/12/2019).
Ia juga mengatakan, bagi pelamar yang namanya tidak tercantum dalam pengumuman, diberikan waktu sanggahan terhadap hasil seleksi administrasi selama tiga hari, dimulai sejak tanggal 17-19 Desember 2019.
"Peserta dalam melakukan sanggahan bisa melalui laman https://sscn.bkn.go.id, namun para peserta tidak diperbolehkan untuk memperbarui ataupun memperbaiki dokumen yang telah diunggah," ungkapnya.
"Setelah pelamar melakukan sanggahan, nanti tim pengadaan CPNS akan memverifikasi ulang terhadap sanggahan pelamar, dan hasil sanggahan akan diumumkan pada tanggal 26 Desember di web www.pesawarankab.go.id," tambahnya.
Sunyoto juga menerangkan, banyaknya pelamar yang tidak lolos seleksi administrasi, disebabkan para pelamar itu melamar, tidak sesuai dengan pengumuman spesifikasi pendidikan yang telah dicantumkan oleh Kemenpan RB.
"Contohnya formasi di kita PGTK tapi ada yang melamar dari Raudatul Athfal (RA), kemudian ada juga peserta yang lupa mengunggah persyaratan, intinya yang gak sesuai dengan pendidikan yang diminta sesuai dengan formasi," paparnya.
Kemudian, lanjut dia, bagi peserta yang lolos seleksi administrasi dapat mengikuti tahap selanjutnya yaitu seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT). (*)
Telah terbit di Surat Kabar Harian Kupas Tuntas Edisi Selasa, 17 Desember 2019 berjudul "Ribuan Pelamar CPNS Tak Lolos Seleksi Administrasi"
Baca artikel menarik lainnya terkait CPNS atau tulisan dari Reza Utama
Berita Lainnya
-
Jalan Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Desa Kebagusan Pesawaran Lakukan Perbaikan Secara Swadaya
Minggu, 25 Januari 2026 -
Atap Dapur SPPG di Pesawaran Rusak Diterjang Angin Kencang
Minggu, 25 Januari 2026 -
Peringati HUT ke-79 Megawati, DPC PDI Perjuangan Pesawaran Gelar Acara 'Merawat Pertiwi'
Jumat, 23 Januari 2026 -
Kejati Telusuri Aliran Dana Korupsi SPAM Pesawaran, Bupati Nanda Indira Diperiksa untuk Ketiga Kalinya
Jumat, 23 Januari 2026









