Peringati Hari Ibu, Bupati dan Ketua DPRD Pringsewu Sungkem dengan Ibu Kandung
Bupati H Sujadi dan Ketua DPRD Suherman Sungkeman Pada Perayaan Hari Ibu, Senin (23/12/2019). Foto: Manalu/Kupastuntas.co
Pringsewu - Pemerintah Daerah (Pemda) Pringsewu memperingati Hari Ibu tahun 2019 di Lapangan Kantor Pemkab setempat, Senin (23/12/2019) pagi.
Upacara peringatan Hari Ibu dihadiri Bupati H.Sujadi, Ketua DPRD Suherman, Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, Dandim Tanggamus,
Ketua PKK Hj.Nur Rohma Sujadi, Ketua IKADA Sita Suherman serta sejumlah organisasi wanita di Bumi Jejaman Secancanan.
Usai Upacara Bupati H Sujadi dan Ketua DPRD Pringsewu secara bersamaan melakukan sungkem kepada ibu kandung mereka. Prosesi sungkeman diwarnai dengan keharuan bahkan Ketua DPRD Suherman terlihat sempat meneteskan air mata.
Selain itu para pejabat juga melakukan sungkem kepada istri masing masing yang memang sengaja dihadirkan dalam perayaan Hari Ibu kali ini. Dan tak sedikit pula anak anak pejabat ikut sungkem kepada ibu kandung masing masing yang dilanjutkan dengan penyerahan setangkai bunga. (*)
Berita Lainnya
-
Dua Hari Operasi Zebra, 256 Pelanggar Terjaring di Pringsewu
Selasa, 18 November 2025 -
Hari Pertama Operasi Zebra Krakatau Diwarnai Kecelakaan Maut di Depan Chandra Store Pringsewu, Satu Orang Tewas
Selasa, 18 November 2025 -
Seorang Juru Parkir di Pringsewu Ditemukan Tewas di Rumahnya
Rabu, 12 November 2025 -
Polisi Tangkap Dua Pencuri Modus Ganjal Mesin ATM di Pringsewu
Rabu, 12 November 2025









