Bhabinkamtibmas Polsek Gadingrejo Ingatkan Masyarakat Waspada Penculikan Anak
Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Gadingrejo, Bripka Rio D Kusuma memberikan pemahaman kepada masyarakat terutama anak-anak untuk tidak mudah menuruti ajakan orang yang tak dikenal. Foto: Rifaldi/kupastuntas.co
Pringsewu – Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Gadingrejo, Bripka Rio D Kusuma memberikan pemahaman kepada masyarakat terutama anak-anak untuk tidak mudah menuruti ajakan orang yang tak dikenal. Sebab saat ini isu penculikan anak sedang marak terjadi.
"Kepada anak-anak agar menolak ajakan orang yang tidak dikenal pada saat jam pulang sekolah, apa lagi sekarang lagi gencar gencarnya isu penculikan anak," ujar Bripka Rio, Minggu (23/2/2020).
Selain itu Bripka Rio berpesan kepada kepada anak-anak untuk selalu meningkatkan prestasi belajar dan mentaati peraturan sekolah. Hal lainnya juga seperti hindari jajan makanan sembarangan, tidak saling mengolok-olok dengan teman sendiri, hindari cegah sedini mungkin tindakan kekerasan atau pun perkelahian.
“Diharapkan dengan keberadaan anggota kepolisian di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman, nyaman dan kondusif,” pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Cinta Bertepuk Sebelah Tangan Berujung Penusukan di Pasar Pringsewu
Rabu, 21 Januari 2026 -
Pelaku Utama Sindikat Maling Sapi Tewas Usai Ditembak Polisi Saat Penangkapan di Pringsewu
Senin, 19 Januari 2026 -
[TIDAK UNTUK DITIRU] Pria di Pringsewu Tega Cabuli Anak Tiri Sejak SD Hingga Kelas 2 SMA
Jumat, 09 Januari 2026 -
Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Apresiasi Keharmonisan di Tengah Keberagaman Masyarakat Lampung
Rabu, 07 Januari 2026









