Produksi Komsumsi Ikan di Kabupaten Pringsewu Menurun Sampai 7.317 Ton
Kabid Perikanan Budidaya dan Penangkapan Kabupaten Pringsewu Haerul Fallah. Foto: Rifaldi/Kupastuntas.co
Pringsewu - Masyarakat Kabupaten Pringsewu mengalami penurunan Produksi untuk komsumsi ikan, Selasa (10/03/2020).
Kabid Perikanan Budidaya dan Penangkapan Kabupaten Pringsewu, Haerul Fallah mengatakan, bahwa untuk Produksi Komsumsi ikan di Kabupaten Pringsewu masih rendah dibandingkan dengan Indonesia Timur yang suka makan ikan.
Komsumsi ikan di Kabupaten Pringsewu masih 23.8 Kg per orang per Tahun, Provinsi Lampung mencapai 33 Kg, sedangkan Jepang sudah mencapai 150 Kg. "Dari tahun 2018 sebanyak 8.029 Ton untuk Produksi Komsumsi ikan, pada Tahun 2019 mengalami penurunan sampai 7.317 Ton, dikarenakan kemarau panjang dan perbaikan total rehab sistem irigrasi Way Tebuh sampai Pringsewu pada tahun lalu," ujarnya.
Haerul Fallah melanjutkan, Kabupaten Pringsewu berusaha akan mengejar Provinsi Lampung terlebih dahulu yang mencapai 33 Kg per orang Per tahun, karena kalau untuk mengejar Jepang terlalu jauh jaraknya. (*)
Berita Lainnya
-
Dua Hari Operasi Zebra, 256 Pelanggar Terjaring di Pringsewu
Selasa, 18 November 2025 -
Hari Pertama Operasi Zebra Krakatau Diwarnai Kecelakaan Maut di Depan Chandra Store Pringsewu, Satu Orang Tewas
Selasa, 18 November 2025 -
Seorang Juru Parkir di Pringsewu Ditemukan Tewas di Rumahnya
Rabu, 12 November 2025 -
Polisi Tangkap Dua Pencuri Modus Ganjal Mesin ATM di Pringsewu
Rabu, 12 November 2025









