Rumah Fatonah di Bandung Baru, Pringsewu Mengalami Kebakaran
Sabtu, 14 Maret 2020 - 19.00 WIB
219
Petugas BPBD saat berupaya memadamkan api, Sabtu (14/03/2020) sore, Foto: Ist/Kupastuntas.co
Pringsewu - Rumah Fatonah yang berada di Pekon Bandung Baru, Kecamatan Adiluwih, Kabupaten Pringsewu mengalami kebakaran, Sabtu (14/03/2020) Pukul 17.30 WIB.
Penyebab kebakaran diduga akibat konsleting listrik. Api bisa dipadamkan sekitar 30 menit kemudian oleh petugas BPBD dibantu masyarakat.
Kabid Logistik dan Kedaruratan, Sugeng mewakili Kepala BPBD, Edi Sumber Pamungkas mengungkapkan, BPBD menerjunkan 2 unit mobil Damkar dan 1 Unit Mobil TRC untuk memadamkan kebakaran tersebut.
Sugeng mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut, sedangkan kerugian materi diperkirakan kurang lebih Rp20 Juta. (*)
Editor : Didik Tri Putra Jaya
Berita Lainnya
-
Dua Hari Operasi Zebra, 256 Pelanggar Terjaring di Pringsewu
Selasa, 18 November 2025 -
Hari Pertama Operasi Zebra Krakatau Diwarnai Kecelakaan Maut di Depan Chandra Store Pringsewu, Satu Orang Tewas
Selasa, 18 November 2025 -
Seorang Juru Parkir di Pringsewu Ditemukan Tewas di Rumahnya
Rabu, 12 November 2025 -
Polisi Tangkap Dua Pencuri Modus Ganjal Mesin ATM di Pringsewu
Rabu, 12 November 2025









