Kepala Dinas Kesehatan: Kondisi Pasien OPD di RSUD Pringsewu Membaik
Kepala Dinas Kesehatan pringsewu Purhadi. Foto: Ist.
Pringsewu - Dinas Kesehatan
Pringsewu memberikan penilaian berbeda terhadap pasien anak yang diisolasi
sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di RSUD Pringsewu.
Kepala Dinas Kesehatan Pringsewu Purhadi menyatakan, bila pasien tersebut masih dalam status Orang Dalam Pantauan (ODP). Purhadi mengatakan, pasien tersebut masih jauh bila dimasukkan dalam status PDP.
"Dia memang batuk, pilek dan tenggorokannya sakit. Tapi belum dilakukan pemeriksaan laboratorium," kata Purhadi, Sabtu,(21/03/2020) siang hari.
Selain itu, tambah dia, ketika itu belum ditelusuri kontaknya dengan pihak keluarga. Baik itu dengan ibunya maupun keluarganya di rumah. "Keluarga di rumah sehat, neneknya sehat, ibunya juga dikontak (ditelfon) sehat," jelas Purhadi.
Purhadi mengatakan, dalam kasus anak yang diisolasi di RSUD Pringsewu ini memang ada riwayat kontak dengan orangtuanya yang tinggal di wilayah endemi, Bogor. " Tetap waspada, karena kita mendengar informasi bahwa tadinya kontak dengan ibunya pulang dari Bogor, bahwa Bogor itu wilayah endemik dan rawan, " katanya.
Pasien isolasi yang disebut
PDP oleh pihak RSUD Pringsewu kini membaik. Direktur RSUD Pringsewu dr Teddy Sp
PD menginformasikan kondisi terkini pasien tersebut.
Teddy mengatakan bila pihaknya melakukan observasi terhadap pasien selama 3 x 24 jam. Sehingga apa bila kondisinya terus membaik pasien akan dipulangkan.
Kepala Dinas Kesehatan Purhadi juga membenarkan bila kondisi pasien yang diisolasi tersebut sudah baik. (*)
Berita Lainnya
-
Cinta Bertepuk Sebelah Tangan Berujung Penusukan di Pasar Pringsewu
Rabu, 21 Januari 2026 -
Pelaku Utama Sindikat Maling Sapi Tewas Usai Ditembak Polisi Saat Penangkapan di Pringsewu
Senin, 19 Januari 2026 -
[TIDAK UNTUK DITIRU] Pria di Pringsewu Tega Cabuli Anak Tiri Sejak SD Hingga Kelas 2 SMA
Jumat, 09 Januari 2026 -
Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Apresiasi Keharmonisan di Tengah Keberagaman Masyarakat Lampung
Rabu, 07 Januari 2026









