• Jumat, 26 April 2024

Ditinggal Kerja, Rumah Kasi Pemerintahan di Tanggamus Terbakar

Rabu, 03 Juni 2020 - 17.26 WIB
117

Rumah yang terbakar di Dusun 1 Pekon Banding Agung, Kecamatan Talangpadang, Tanggamus. Foto: Sayuti/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Tanggamus - Satu rumah di Dusun I Pekon Banding Agung, Kecamatan Talangpadang, Kabupaten Tanggamus, hangus terbakar saat ditinggal oleh pemiliknya, Rabu (3/06/2020).

Meski tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran rumah milik Asep Azrori (41), yang terjadi siang hari hari sekitar pukul 11.30 WIB ini. Tetapi korban mengalami kerugian ratusan juta rupiah.

Dimana saat kejadian, pemilik rumah Asep Azrori sedang bekerja di Kantor Pekon Banding Agung sebagai Kasi Pemerintahan. Sementara istrinya, Heni Bustina sedang berkunjung ke rumah orangtuanya.

"Kebakaran terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Saat itu api sudah membakar kamar rumah milik pak Asep.  Saya langsung teriak minta tolong," kata Abdul Karim (50), salah seorang warga sekitar.

Sesaat kemudian, warga sekitar berdatangan mencoba memadamkan api dengan peralatan seadanya, seperti ember, dan baskom, karena tidak ada satu unitpun mobil pemadam kebakaran yang datang padahal sudah dihubungi.

"Alhamdulillah api bisa dipadamkan oleh warga sekitar setengah jam kemudian. Tapi ya itu, api sudah membakar perabotan dalam rumah,"  kata Abdul Karim.

Kapolsek Talangpadang, Iptu Khairul Yassin Ariga mengatakan, saat kejadian rumah dalam keadaan kosong sebab pemilik rumah, Asep Azrori, sedang bekerja selaku Kasi Pemerintahan di Pekon Banding Agung.

"Pemilik rumah dikabari warga dan tetangga bahwa rumahnya kebakaran,” ujar Khairul Yassin Ariga.

Dikatakan Kapolsek, selain sebagai tempat tinggal, rumah tersebut juga dijadikan tempat mengumpulkan barang dagangan berupa alat-alat rumah tangga sehingga api cepat membakar isi rumah.

"Dugaan sementara, kebakaran disebabkan korsleting listrik. Adapun kerugian materi uang tunai milik korban Rp35 juta, tv tabung dua unit, kulkas dua unit, alat rumah tangga, barang dagangan alat rumah tangga, dan sejumlah dokumen penting,” lanjutnya.

Sementara Sekretaris Camat Talangpadang, Kuroisin membenarkan terjadinya kebakaran dan tidak ada armada damkar yang terjun karena armada rusak.

”Iya betul pak camat sudah mendatangi TKP dan untuk bantuan masih menunggu proposal dari Pj Kakon,” ujar Kuroisin. (*)