Gugus Tugas Pesibar: Tempat Wisata Harus Terapkan Protokol Kesehatan
Sekertaris gugus tugas penanganan COVID 19 kabupaten Pesisir Barat, Syaifullah. Foto: Rahmat/Kupastuntas.co
Pesisir Barat - Beberapa objek wisata pantai di kabupaten Pesisir Barat mulai ramai di kunjungi oleh wisatawan. Pemerintah daerah Pesisir Barat menekankan agar selalu menerapkan protokol kesehatan.
Sebelumnya Dinas Pariwisata Provinsi Lampung menyatakan tempat pariwisata aman untuk di kunjungi wisatawan namun perlu menerapkan protokol kesehatan.
Sekertaris gugus tugas kabupaten Pesisir Barat, Syaifullah mengatakan bahwa terkait kegiatan atau pelaksanaan di objek wisata pantai bisa berjalan seperti biasanya, akan tetapi harus menekankan protokol kesehatan kepada para pengunjung.
"Protokol kesehatan harus sangat di tekankan kepada para pengunjung atau pedagang yang ada di lokasi wisata, seperti memakai masker, jaga jarak, menyiapkan tempat cuci tangan dan lainnya,"kata Syaifulah.
Lanjutnya, apabila dinas pariwisata meminta tim Gugus tugas untuk berjaga di tempat-tempat wisata maka harus mengajukan permohonan ke Bupati Pesisir Barat. " Secara umum protokol kesehatan harus di laksanakan, kalau memang butuh petugas, silahkan ajukan ke bupati," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Kampung Siaga Bencana Diresmikan, Pemkab Pesisir Barat Bangun Budaya Tangguh Hadapi Bencana Alam
Kamis, 30 Oktober 2025 -
Bupati Pesisir Barat Lantik 21 Pejabat Baru, Pesan ASN Bekerja dengan Hati
Kamis, 23 Oktober 2025 -
Gedung SDN 113 Krui Pesisir Barat Memprihatinkan, DPRD Desak Pemda Bertindak
Kamis, 23 Oktober 2025 -
Tedi Zadmiko Resmi Dilantik Jadi Sekda Definitif Pesisir Barat, Akhiri Lima Tahun Kekosongan Jabatan
Senin, 20 Oktober 2025









