Terbukti Korupsi, Ini Vonis untuk Mantan Kadis PUPR dan Mantan Kadisdag Lampura
Sidang yang berlangsung secara online di ruang Garuda Pengadilan Tipikor Tanjungkarang, Kamis (2/7). Foto: Oscar/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Dua terdakwa kasus suap fee proyek di Kabupaten Lampung Utara (Lampura), yakni Syahbudin (mantan Kadis PUPR Lampura) dan Wan Hendri (mantan kadisdag Lampura), divonis berbeda.
Dalam amar putusan yang dibacakan Hakim Ketua, Efiyanto, di Pengadilan Tipikor Tanjungkarang, Kamis (2/7), yang berlangsung secara online, menjatuhkan pidana penjara kepada terdakwa Wan Hendri selama empat tahun dan denda Rp200 juta.
"Dengan ketentuan jika tidak dibayar, maka diganti dengan pidana kurungan selama tiga bulan. Dan menetapkan terdakwa tetap dalam tahanan," ujar Efiyanto.
Baca juga : Terbukti Korupsi, Agung Ilmu Mangkunegara Divonis 7 Tahun Penjara
Efiyanto menambahkan, terdakwa Wan Hendri juga dikenai pidana tambahan berupa uang pengganti sebesar Rp60 juta, dan jika tidak dapat dibayarkan maka diganti dengan hukuman penjara selama dua bulan.
"Sementara terdakwa Syahbudin, dihukum selama lima tahun penjara dan denda Rp200 juta dengan ketentuan jika tidak dibayar maka diganti dengan pidana kurungan selama tiga bulan. Dan menetapkan terdakwa tetap dalam tahanan," seru Efiyanto.
Efiyanto pun menjatuhkan pidana tambahan terhadap terdakwa Syahbudin sebesar Rp2.382.403.500.
"Dengan ketentuan dibayarkan paling lambat satu bulan setelan putusan ini berkekuatan hukum tetap jika tidak maka harta benda akan disita, jika tidak mencukupi makan diganti hukuman penjara selama 8 bulan," tandasnya.
Sebelumnya JPU menuntut terdakwa Syahbudin selama 7 tahun dengan denda sebesar Rp250 juta subsider selama 6 bulan kurungan.
Sedangkan untuk Wan Hendri, JPU menuntut selama lima tahun dengan denda sebesar Rp250 juta subsider 6 bulan kurungan. (*)
Berita Lainnya
-
UIN RIL Berduka, Prof Sulthan Syahril Guru Besar Ilmu Studi Islam Wafat
Jumat, 21 November 2025 -
Tarif Tol Bakauheni–Terbanggi Besar Naik 36 Persen Mulai 27 November 2025, Wayan Mandia: Meningkatkan Pelayanan dan Infrastruktur
Jumat, 21 November 2025 -
Pemprov Lampung Gelar FGD Penyusunan Studi Kelayakan Kawasan Industri
Jumat, 21 November 2025 -
Dihadiri 45 Negara, Ijtima Ulama Dunia Jadi Magnet Baru Lampung
Jumat, 21 November 2025









