Disporapar: Upacara HUT ke-75 RI di Mesuji Hanya 3 Paskibraka yang Akan Bertugas

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Mesuji, Ronal Nasution
Kupastuntas.co, Mesuji - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RepubIik Indonesia 17 Agustus Tahun 2020, Pemkab Mesuji memastikan tidak akan ada pasukan baris dan formasi dari penggerak bendera merah putih.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Mesuji, Ronal Nasution mengatakan, pelaksanaan peringatan upacara HUT ke -75 Republik Indonesia di Mesuji pada 17 Agustus 2020 mendatang bakal digelar secara terbatas.
"Jumlah pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) yang bertugas nantinya menjadi 3 orang. 3 orang diambil dari Purna Paskibraka Tahun 2019 yang lalu, peserta upacara pun dibatasi,"ujar Ronal Nasution, Kamis (23/07/2020)
Menurut Ronal, awal tahun lalu pihaknya memang sempat mulai melaksanakan rekrutmen calon Paskibraka secara terbuka di masing-masing sekolah SMA dan SMK yang ada di Mesuji. Seleksi itu kita laksanakan sebelum pandemi ini, namun kita mengikuti rujukan dari pusat bahwa tidak ada pasukan besar seperti tahun tahun sebelumnya, jadi diambil 3 orang yang tahun 2019 lalu.
"Hal ini dikarenakan dampak pandemi Covid-19 yang mengharuskan upacara dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan. Walaupun saat ini mulai tatanan hidup baru, tetapi pelaksanaan upacara HUT RI dibatasi pesertanya,"ujarnya
Hal tersebut sesuai dengan Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia, Pratikno nomor B-492/M.Sesneg/Set/TU.00.04/07/2020 perihal pedoman peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kemerdekaan RI tahun 2020. (*)
Berita Lainnya
-
Brak! Terios Tabrak Kijang di Jalintim Mesuji, Satu Pengemudi Tewas
Selasa, 01 Juli 2025 -
Bupati Mesuji Elfianah Rolling 161 Pejabat
Senin, 30 Juni 2025 -
Mesuji Tuan Rumah Festival Keris Indonesia 2025, Didukung Kesultanan Yogyakarta dan Riau
Senin, 30 Juni 2025 -
Sempat Geger, KPH Pastikan Jejak Hewan di Register 45 Mesuji Bukan Jejak Harimau
Kamis, 26 Juni 2025