Umroh Mulai Dibuka 1 November, Menag Lampung Tunggu Arab Saudi Keluarkan Izin
Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kasi Bina Penyelenggara Umrah dan Haji Khusus pada Kanwil Kementerian Agama Provinsi Lampung, Akhor Wiwit Sudiono mengatakan, saat ini pihaknya sedang menunggu informasi dari Pemerintah Arab Saudi apakah Indonesia, khususnya Lampung diperbolehkan mengirim jamaah umroh.
"Tanggal 1 November umroh sudah dibuka kembali. Kami juga masih menunggu negara-negara yang akan dirilis oleh Arab Saudi," kata Akhor Wiwit, saat dimintai keterangan, Selasa (6/10/2020).
Pembukaan kembali ibadah umroh dilaksanakan dengan beberapa tahapan. Pertama pada tanggal 4 dan 18 Oktober 2020 untuk warga negara Arab Saudi dan warga ekspatriat warga negara asing, namun tinggal di Arab Saudi dengan jumlah terbatas. Kemudian tahap ke 3 pada 1 November bagi negara tertentu yang akan keluar rilis nya oleh pemerintah Arab Saudi.
Saat ini Kementerian Agama RI yang berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan dan Satgas Covid-19 sedang menyiapkan regulasi umroh selama pandemi Covid-19 bagi jamaah Indonesia. Regulasi akan mengatur pelayanan, pembinaan, dan perlindungan untuk jamaah umroh 2020.
"Terkait jumlah, penerapan protokol kesehatan, karena setiap tahapan umroh itu jamaah nya berbeda-beda," lanjutnya.
Akhor mengimbau agar jamaah yang sempat tertunda, tetap hati-hati menyikapi berbagai informasi. Jangan sampai terpengaruh pihak yang tidak bertanggungjawab.
"Masyarakat harus lebih bijaksana menyikapi informasi. Kemudian tetap kordinasi dengan Kemenag Kabupaten/Kota dan via travel kapan kepastian berangkat," katanya.
Jika umroh sudah dan Indonesia diperbolehkan, lanjutnya, tentu tetap mengutamakan menjaga keselamatan. Jika kondisi kurang sehat jangan memaksa untuk berangkat. (*)
Video KUPAS TV : Operasi Mengantuk di Jalan Tol Lampung, Tekan Angka Kecelakaan Hingga 54 Persen
Berita Lainnya
-
Langgar Etik, BK DPRD Bandar Lampung Jatuhkan Sanksi kepada Heti Friskatati
Kamis, 15 Januari 2026 -
Agus Djumadi: Wacana Perumahan ASN Bebas Banjir Belum Dibahas dalam APBD 2026
Kamis, 15 Januari 2026 -
Pemkot Bandar Lampung Raih Penghargaan Kelurahan Berprestasi Tingkat Nasional
Kamis, 15 Januari 2026 -
Bapenda Bandar Lampung Siapkan Terobosan PBB hingga Pajak Reklame untuk Dongkrak PAD 2026
Kamis, 15 Januari 2026









