Demo Tolak Omnibus Law , 20 Orang Diduga Pelajar Diamankan
Terlihat, 2 orang yang diduga pelajar saat diamankan petugas. Foto: Ria/Kupastuntas.co
Bandar Lampung, kupastuntas.co - Usai ribuan mahasiswa melakukan unjuk rasa tolak Omnibus Law di gedung DPRD Lampung kemarin, kini giliran ratusan buruh dari berbagai elemen federasi serikat buruh kembali menggeruduk gedung wakil rakyat, Kamis (8/10/2020).
Berdasarkan pantauan kupastuntas.co di lapangan, hari ini sudah ada 20 orang yang diduga pelajar sudah diamankan oleh petugas yang berjaga. Bahkan, ada 3 orang yang tangan nya diikat oleh tali tambang.
Pelajar-pelajar tersebut kemudian dibawa menuju kearah belakang kantor DPRD Lampung.
"Adik-adik pelajaran mending pulang jangan kesini, kasihan orang tua mu yang sudah membiayai sekolah. Kami bukan musuh kalian, kami juga orang tua kalian. Pulang saja," kata salah satu petugas.
Hingga saat ini, petugas yang terdiri dari kepolisian, TNI dan Sat Pol PP masih terus berjaga di sekitaran kantor DPRD Lampung. (*)
Video KUPAS TV : Ribuan Massa Turun Ke Jalan, Geruduk Kantor DPRD Provinsi Lampung
Berita Lainnya
-
Pemprov Lampung Gelontorkan Rp48 Miliar untuk Perbaikan 24 Jembatan
Selasa, 13 Januari 2026 -
Sambut Tahun 2026, PLN Berikan Diskon 50% Tambah Daya Lewat Aplikasi PLN Mobile
Selasa, 13 Januari 2026 -
Inovasi Kuliner 'Bananies' Antarkan Tiga Mahasiswi FEB UTI Raih Kelulusan
Selasa, 13 Januari 2026 -
RS Urip Sumoharjo Gelar Mini MCU dan Health Talk BLS di PT Altrak 1978
Senin, 12 Januari 2026









