• Kamis, 25 April 2024

Diam-diam, Komisi I DPRD Lambar Temui Pihak PT Tiga Oregon Putra dan Dinas Terkait

Selasa, 27 Oktober 2020 - 09.10 WIB
1k

Komisi I DPRD Kabupaten Lampung Barat secara diam-diam menemui pihak PT Tiga Oregon Putra dan dinas terkait pada Jum'at (23/10/20). Foto: Ist.

Lampung Barat, Kupastuntas.co - Komisi I DPRD Kabupaten Lampung Barat secara diam-diam menemui pihak PT Tiga Oregon Putra dan dinas terkait.

Pertemuan tersebut digelar di rumah makan pondok bambu sabah bekhak, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat pada Jum'at (23/10/20).

Baca Juga: Selain Komisi I, Sekda Akan Panggil Dinas Terkait Perihal IMB PT Tiga Oregon Putra

Padahal sebelumnya ketua Komisi I DPRD Lampung Barat, Untung menduga ada permainan oknum dalam proses pemberian izin terhadap pembagunan Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hidro (PLTM) oleh PT. Tiga Oregon Putra di Kecamatan Batu Brak.

Ketika itu juga, untung mengaku akan memanggil atau menghearingkan pihak dinas terkait termasuk perwakilan PT untuk menanyakan kebenaran informasi yang beredar mengenai tidak adanya Izin Mendirikan Bangunan (IMB) sedangkan izin lingkungan sudah keluar.

Baca Juga: Diduga Ada Oknum yang Bermain Dalam Proses Izin PT Tiga Oregon Putra

Dimintai keterangan mengenai apa saja yang dibahas dalam pertemuan di pondok bambu tersebut, Untung yang merupakan politisi Partai Gerindra mengatakan pertemuan tersebut menanyakan tentang bagian-bagian yang menjadi sorotan belakangan ini.

"Kita tidak mengadakan pertemuan terbuka makanya tidak dilakukan di Komisi, pertemuan itu juga sekaligus dalam rangka dinas dalam daerah. Tidak hanya pihak PT, hadir juga saat itu kepala dinas perizinan pak Sugeng," ungkap Untung.

Baca juga : Dinas Perizinan Lambar: PT Tiga Oregon Putra Tak Ada Masalah IMB

"Saat pertemuan saya didampingi sekretaris Komisi pak Bahrin Ayup, lalu ada pihak PT dan dinas. Intinya tidak ada masalah, hanya saja ada misskomunikasi dalam proses perizinan dan menunggu pembangunan gedung selesai semua," ujar Untung.

Sedangkan pihak PT Tiga Oregon Putra dan dinas perizinan saat akan dikonfirmasi mengenai isi pertemuan tersebut belum merespon meskipun pesan WhatsApp yang ditujukan terhadap keduanya sudah dibuka dan terbaca. (*)

Video KUPAS TV : SEBANYAK 105 RUMAH DI KRUI, PESISIR BARAT TERENDAM BANJIR

Editor :