• Sabtu, 27 April 2024

Festival Bambu Internasional Tubaba Ciptakan Kerumunan Orang

Jumat, 06 November 2020 - 18.26 WIB
371

Tubaba Internasional Bambo Festival (TIBF), Jumat (6/11/2020). Foto: Lucky/Kupastunatas.co

Kupastuntas.co, Tulang Bawang Barat - Di tengah gencarnya pemerintah mengupayakan pemutusan mata rantai Covid-19, Tubaba Internasional Bambo Festival (TIBF) malah ciptakan kerumunan orang.

Hal tersebut terlihat saat panitia penyelenggara Festival TIBF mengajak para tamu undangan dan pengunjung berjoget bersama di tengah lokasi acara yang diselenggarakan di Kota Budaya Uluan Nughik, Jumat (6/11/2020).

Beredar juga foto kepala Dinas dan jajaran di Festival Bambu Internasional 2020 tidak memakai masker dan berkerumun seolah mengabaikan pentingnya protokol kesehatan.

"Itukan aneh, masyarakat terus dihimbau pakai masker dan jaga jarak, bahkan acara-acara pun dibatasi. Tapi malah pemerintah  mengadakan acara besar yang dihadiri orang dari berbagai daerah. Parahnya lagi terlihat banyak yang tidak pakai masker dan tetap berkerumun," cetus warga sekitar.

"Kalau pemerintah boleh menggelar acara besar dan mengundang orang banyak kenapa masyarakat tidak boleh, apakah Covid-19 ini sudah tidak ada lagi?," lanjutnya.

Sementara, saat dikonfirmasi mengenai kesiapan dalam mentaati protokol kesehatan pada pembukaan Tubaba Festival bambu Internasional 2020, Eri Budi Santoso, juru bicara tim gugus tugas Covid-19 Tubaba menjelaskan pihaknya sudah menaati seluruh proses dalam memaksimalkan protokol kesehatan dalam event tersebut.

"Tentang penggunaan masker, pemeriksaan suhu tubuh, jaga jarak sudah diterapkan. Bahkan, petugas kesehatan pun tetap berkeliling mengingatkan pengunjung yang lepas masker atau terlalu dekat," singkat Eri Budi Santoso melalui pesan Whatsapp. (*)

Video KUPAS TV : Penjelasan Omnibus Law Oleh Anggota DPR RI di Hadapan Mahasiswa Lampung

Editor :