Kekurangan Nakes, Pemkab Pringsewu Buka Lowongan Relawan
Kepala Dinas Kesehatan Pringsewu dr. Ulinnoha. Foto : Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Pringsewu - Belakangan ini jumlah tenaga kesehatan (Nakes) di Kabupaten Pringsewu yang terkonfirmasi positif Covid-19 meningkat. Akibatnya, saat ini Pringsewu kekurangan tenaga medis.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Pringsewu dr. Ulinnoha, total jumlah nakes yang terkonfirmasi positif masih didata.
"Baru baru ini ada 12 tenaga kesehatan di Puskesmas Sukoharjo yang terkonfirmasi positif Covid-19. Kemudian di RSUD Pringsewu ada 18 tenaga kesehatan yang positif Covid-19," ujar Ulinnoha saat di konfirmasi, Senin (12/7/21).
Pada periode sebelumnya, lanjut dia, sekitar 16 tenaga kesehatan di Puskesmas Banyumas juga dinyatakan positif Covid 19.
"Sudah ada yang sembuh, sebagian masih isolasi, kebanyakan nakes terpapar Covid -19 dari pasien yang mereka tangani," jelasnya.
Dikatakan Ulinnoha, untuk menutupi kekurangan tenaga kesehatan di Pringsewu, pihaknya merekrut sekitar 50 relawan tenaga kesehatan mulai dari dokter, perawat dan tenaga administrasi.
"Sudah dibuka pendaftaran dan yang mendaftar sudah banyak," ungkapnya.
Selanjutnya, sambung dia, dari sekian yang mendaftar tersebut akan diseleksi dan dijadwalkan mulai Minggu depan mereka yang lulus seleksi sudah mulai bekerja.
"Untuk pelayan di puskesmas tetap buka tapi ada beberapa Puskesmas yang tidak bisa maksimal karena sebagian tenaga medisnya terpapar Covid -19," tukasnya. (*)
Video KUPAS TV : OKSIGEN LANGKA, MENKO PMK MINTA PEMPROV LAMPUNG CARI SOLUSI
Berita Lainnya
-
Seorang Juru Parkir di Pringsewu Ditemukan Tewas di Rumahnya
Rabu, 12 November 2025 -
Polisi Tangkap Dua Pencuri Modus Ganjal Mesin ATM di Pringsewu
Rabu, 12 November 2025 -
Pencurian Tak Lazim di Pringsewu, Mahasiswa Koleksi Pakaian Dalam Teman Kampus
Minggu, 09 November 2025 -
Kembali Terjadi, Ayah di Pringsewu Setubuhi Anak Tiri Hingga Hamil Tujuh Bulan
Sabtu, 08 November 2025









