• Senin, 19 Mei 2025

Dalam Sepekan, Pasien Covid-19 di Lampung Melonjak Hingga 2.963 Kasus

Minggu, 18 Juli 2021 - 18.00 WIB
231

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana. Foto: Doc/Kupastuntas.co

Sri

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kasus positif Covid-19 di Provinsi Lampung terus melonjak, dalam sepekan terakhir periode 12-18 Juli, berdasarkan data Tim Satgas Covid-19, tercatat ada 2.963 kasus baru dengan total akumulasi 28.009 kasus.

Jumlah itu meningkat dari pekan sebelumnya yakni pada periode 5-11 Juli yang hanya 2.310 kasus baru dengan total kasus 25.040.

Bukan hanya positif Covid-19, namun peningkatan juga terjadi pada angka kematian. Dalam sepekan terakhir tercatat ada 179 pasien meninggal dunia akibat virus yang saat ini mewabah. Lebih tinggi dibandingkan dengan kasus kematian pada periode pekan sebelumnya yang hanya 118 orang.

Baca juga : Lampung Catat 677 Tambahan Covid-19, Lampura Sumbang 214 Kasus

Melihat peningkatan pada dua kasus tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana mengatakan, penambahan kasus itu terjadi lantaran dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), harus memperluas testing dan tracing.

"Itu fungsinya untuk kita segera mendapatkan kasus positif dan segera dilakukan intervensi sesuai kriteria ringan sedang dan berat," kata Reihana, saat dikonfirmasi, Minggu (18/7/2021).

Lanjutnya, lagipula apa-apa yang ada dalam pesan PPKM baik mikro, darurat maupun pengetatan, hal itu dijalankan sesuai Instruksi Mendagri (Immendagri) 20 tahun 2021.

"Artinya pengetatan itu mulai di tingkat RT, desa dan sampai kelurahan harus dijalankan dengan sebaik baiknya," ungkapnya.

Dengan masih terjadi peningkatan jumlah kasus Covid-19 di beberapa daerah di Indonesia, Pemerintah Pusat rencananya akan perpanjangan penerapan PPKM diperketat dan PPKM Darurat, yang dimulai dari 21 Juli hingga 2 Agustus 2021.

Langkah kebijakan itu diambil rencananya pada hari Senin (19/7/2021) besok. (*)


Video KUPAS TV : PPKM DARURAT, EXIT TOL KOTA BARU ITERA DITUTUP