Akhirnya, 12 Gerai Bakso Sony Bandar Lampung Ditutup
Penutupan gerai Bakso Sony. Foto: Rohmah/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Duabelas gerai Bakso Sony yang masih buka di Bandar Lampung akhirnya ditutup.
Menurut pantauan Kupastuntas.co, Tim Pengendalian Pemeriksaan Pengawasan Pajak Daerah (TP4D) Kota Bandar Lampung saat ini dibagi menjadi tiga tim untuk memutari seluruh gerai Bakso Sony.
Sebelumnya enam gerai Bakso Sony telah disegel lantaran tidak optimalnya Bakso Sony dalam pemakaian tapping box milik Pemerintah Kota (Pemkot).
Alih-alih memakai tapping box milik Pemkot dalam pencatatan transaksi penjualannya, Bakso Sony malah memiliki dua mesin pencatat transaksi.
Sebelumnya, Pemkot juga sudah mengimbau kepada pihak Bakso Sony bahwa sisa gerai akan disegel jika Bakso Sony masih tak mau memakai tapping box dengan optimal dengan menandatangi pakta integritas.
Namun sampai saat ini pihak Bakso Sony masih tidak mau menandatangani kesepakatan tersebut.
Kemudian akibat Bandar Lampung yang memasuki PPKM level 4, penutupan sisa gerai Bakso Sony ini selalu ditunda.
Saat pemeriksaan tapping box, terhitung hanya sekira Rp1 juta saja transaksi yang terhitung. Petugas tersebut juga menolak ketika dimintai untuk mencetak cash register milik Bakso Sony lainnya.
“Tidak bisa pak,” kata salah seorang penjaga gerai. (*)
Video KUPAS TV : Budidaya Madu Trigona di Halaman Rumah Dapat Untung Besar
Berita Lainnya
-
Rektor Universitas Teknokrat Motivasi Mahasiswa Jadi Pahlawan di Berbagai Bidang, Tegaskan Komitmen Jaga Keunggulan 'Kampus Sang Juara”
Senin, 10 November 2025 -
Pemerintah Kota Bandar Lampung Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Peringati Hari Pahlawan 2025
Senin, 10 November 2025 -
Pergub Harga Acuan Singkong Resmi Berlaku, PPUKI: Banyak Pabrik Sudah Taat
Senin, 10 November 2025 -
Mahasiswa Teknokrat Borong Juara Lomba Senam Kreasi Tabola Bale se-Bandar Lampung
Senin, 10 November 2025









