Capaian Vaksinasi Covid-19 Pesisir Barat Baru 30,58 Persen
Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Barat, Tedi Zadmiko. Foto : Doc/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Pesisir Barat - Dinas Kesehatan Pesisir Barat mencatat hingga kini capaian Vaksinasi Covid-19 sudah mencapai 30,58 persen.
Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Barat, Tedi Zadmiko mengatakan, capaian vaksinasi tersebut atas pelaksanaan percepatan vaksinasi yang dilakukan di tiap kecamatan bahkan pekon untuk menjangkau semua lapisan masyarakat.
"Saat ini kita terus mengupayakan percepatan vaksinasi guna mendongkrak capaian vaksinasi kita, agar kedepan kita tidak lagi berada di urutan paling bawah dengan capaian vaksinasi terendah dari kabupaten lain nya," jelas Tedi saat di konfirmasi, Minggu, (17/10/2021).
Diketahui sebelumnya, berdasarkan catatan Dinas Kesehatan Provinsi, Kabupaten Pesisir barat bersama Kabupaten Mesuji tercatat sebagai Kabupaten dengan capaian vaksinasi terendah di bawah angka 17 persen.
"Sasaran Vaksinasi kita di Kabupaten Pesisir Barat saat ini ada sebanyak 115.175 orang sedangkan saat ini yang sudah tercapai ada sebanyak 35.218, sehingga jika di rata-rata kan capaian vaksinasi kita sudah mencapai 30.58 persen," kata Tedi.
Tedi mengatakan dari 11 Kecamatan yang ada di Kabupaten Pesisir Barat, ada lima kecamatan yang capaian vaksinasi nya sudah mencapai 35-69.99 persen, dan untuk enam kecamatan lain masih di bawah angka 34.99 persen.
"Yang menjadi kendala kita saat ini yaitu jaringan internet, karena memang saat ini untuk data vaksinasi kan kita langsung input ke data aplikasi SMILE (Sistem Monitoring Imunisasi dan Logistik Elektronik) sedangkan di wilayah kita masih terdapat daerah-daerah yang memang belum mendapatkan jangkauan akses internet sehingga laporan kita ke pusat sering kali terhambat," kata Tedi.
Untuk mengatasi hal tersebut, Tedi mengatakan pihak nya harus bekerja ekstra dengan mendata terlebih dahulu secara manual capaian vaksinasi yang wilayah nya belum terjangkau internet.
"Nanti setelah kita data dahulu secara manual baru kita input di kantor dinkes, sehingga memang kita harus kerja ekstra untuk memenuhi capaian vaksinasi kita untuk menjangkau seluruh lapisan masyarakat kita yang ada di Kabupaten Pesisir Barat," tandasnya.
Tedi berharap dengan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat, satgas Covid-19 baik di tingkat Kabupaten hingga pekon (Desa) bisa bekerjasama untuk membantu pemerintah dalam mencapai target capaian vaksinasi hingga bisa terealisasi 100 persen target yang harus di penuhi. (*)
Video KUPAS TV : ANAK 14 TAHUN DI LAMSEL DIDUGA DIANIAYA OKNUM POLISI
Berita Lainnya
-
Lambatnya Penanganan Jalan Putus Liwa-Hanakau, DPRD Sentil Pejabat: Kalau Tak Mampu Silakan Mundur
Selasa, 04 November 2025 -
Kampung Siaga Bencana Diresmikan, Pemkab Pesisir Barat Bangun Budaya Tangguh Hadapi Bencana Alam
Kamis, 30 Oktober 2025 -
Bupati Pesisir Barat Lantik 21 Pejabat Baru, Pesan ASN Bekerja dengan Hati
Kamis, 23 Oktober 2025 -
Gedung SDN 113 Krui Pesisir Barat Memprihatinkan, DPRD Desak Pemda Bertindak
Kamis, 23 Oktober 2025









