• Selasa, 23 April 2024

Parosil Mabsus: Pembangunan RS Tipe D di Lambar Dimulai Akhir Tahun

Kamis, 19 Mei 2022 - 20.13 WIB
176

Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus saat menghadiri pelantikan peratin terpilih gelombang pertama di Pekon Karang Agung, Kecamatan Way Tenong, Kamis (19/5/2022). Foto: Echa/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus mengatakan pembangunan Rumah Sakit (RS) tipe D di Pekon (Desa) Simpang Sari, Kecamatan Sumber Jaya, akan di mulai pada akhir tahun 2022 mendatang.

Hal tersebut di sampaikan Parosil saat menghadiri pelantikan peratin terpilih gelombang pertama tahun 2022 di Pekon (Desa) Karang Agung, Kecamatan Way Tenong, Kamis (19/5/2022).

"Karena yang harus menjadi perhatian adalah kenapa setiap ada warga yang ingin melahirkan dirujuknya ke Kabupaten Way Kanan, maka dari itu insyaallah akhir tahun ini pembangunan RS tipe D di Lampung Barat akan mulai di bangun," ujar Parosil.

Hal tersebut berkat kerja keras Pemerintah Kabupaten Lampung Barat, lokasi yang akan di jadikan sebagai tempat pembangunan pun Parosil mengatakan sudah mendapat persetujuan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

"Sehingga nanti jika ada ibu-ibu yang akan melahirkan tidak perlu lagi di rujuk ke Kabupaten Way Kanan atau Lampung Utara karena kita akan memiliki Rumah Sakit sendiri yang akan memudahkan masyarakat kita dalam mendapatkan penanganan," tegas Parosil.

Selain itu Parosil juga mengatakan meskipun di guncang Covid-19, 15 Kecamatan yang ada di Lampung Barat sudah didirikan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas).

Oleh karena itu Parosil mengingatkan agar masyarakat bisa memanfaatkan Puskesmas yang ada di setiap masing-masing Kecamatan bukan hanya untuk berobat tapi Puskesmas hadir untuk memberikan pendidikan dan konsultasi.

"Di bidang kesehatan kita sudah bangun Puskesmas, dan sering saya katakan bahwa Puskesmas bukan hanya tempat untuk berobat tetapi Puskesmas hadir untuk memberikan Pendidikan dan Konsultasi," tutup Parosil. (**)