Lagi Asyik Belanja, Mobil Pemuda ini Hilang di Parkiran Mall Boemi Kedaton
Mobil M Rizal Tengku Triawan (24) korban pencurian mobil terekam CCTV Mall Boemi Kedaton. Foto: Martogi/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Satu unit
mobil Brio warna merah Tahun 2019 berplat BE 1682 GG hilang di parkiran Mall
Boemi Kedaton pada Minggu (20/8/2023) sekitar pukul 12.30 WIB.
Pemilik mobil, M Rizal Tengku Triawan (24)
mengatakan saat itu dirinya bersama keluarga dari Metro ingin main dan
berbelanja makanan.
"Saya sama keluarga lagi main
keliling-keliling aja beli makanan. Setelah satu jam, saya mau pulang ambil
mobil di parkiran," ujarnya Senin (21/8/2023).
Rizal pun kaget ketika sampai parkiran,
mobilnya sudah tidak ada lagi. "Saya cari di parkiran lain, siapa tahu
lupa letak parkir. Tapi tetap tidak ada," ucapnya.
Lantaran panik, dirinya langsung melapor ke
security dan meminta cek CCTV. "Di CCTV ternyata mobil saya sudah keluar
dari mall dibawa orang lain (pelaku)," imbuhnya.
Namun, dalam rekaman CCTV tersebut pelaku yang
menggasak mobil tidak terekam CCTV.
"CCTV tidak mengarah ke mobil saya, jadi
tidak kelihatan pelaku berapa orang. Tidak tahu mobil saya dicongkel atau
gimana, tidak ada pecahan kaca juga dan memang tidak ada alarm mobilnya,"
jelasnya.
Rizal menjelaskan karcis parkir mobil
diletakkan di dalam dasbor mobil. "Karcis saya taruh di dalam dasbor mobil
karena kalau di luar takut hilang," imbuhnya.
Atas peristiwa itu, korban mengalami kerugian
sekitar Rp 150 juta dan melapor ke Polresta Bandar Lampung. "Iya sudah
lapor kemarin," ucapnya.
Adapun laporan tersebut dengan nomor :
LP/B/1215/VIII/2023/SPKT/Polresta Bandar Lampung/Polda Lampung tertanggal 20
Agustus 2023.
"Polisi langsung datang olah TKP dari
Polsek Kedaton dan Polresta Bandar Lampung juga," jelasnya.
Sementara itu, Kasatreskrim Polresta Bandar
Lampung, Kompol Dennis Arya Putra mengatakan telah menerima laporan tersebut
dan pihaknya sedang melakukan penyelidikan.
"Iya telah kami terima, polisi telah olah TKP. Saat ini kami masih melakukan penyelidikan," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : Revitalisasi Pasar Gintung, Dinas Perdagangan Mulai Mendata Pedagang
Berita Lainnya
-
Aksi Bajing Loncat di Jalan Ir Sutami Terekam Dashcam, Karung Muatan Dijatuhkan dari Truk
Selasa, 23 Desember 2025 -
Operasi Senyap KPK di Akhir Tahun, OTT Beruntun Ungkap Dugaan Korupsi di Sejumlah Daerah
Jumat, 19 Desember 2025 -
KPK Sita Dokumen dari Rumah Dinas dan Kantor Bupati serta Kantor Dinas Bina Marga Lampung Tengah
Rabu, 17 Desember 2025 -
Dugaan Penimbunan Solar, Fortuner Bertangki Modifikasi Diamankan Polisi
Selasa, 16 Desember 2025









