• Minggu, 16 Juni 2024

Kembalikan Berkas Penjaringan, Rezki Wirmandi Inginkan Kombinasi Tua dan Muda Dalam Pilwakot Bandar Lampung 2024

Selasa, 21 Mei 2024 - 14.23 WIB
80

Balon Wakil Walikota Bandar Lampung, Rezki Wirmandi saat mengembalikan berkas pendaftaran di DPC Demokrat Bandar Lampung. Selasa, (21/5/2024). Foto: Yudha/kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Bakal calon Wakil Walikota Bandar Lampung, Rezki Wirmandi memberikan sinyal bakal berpasangan dengan salah satu calon Walikota yang lebih tua darinya.

Hal Itu Rezki diungkapkan saat mengembalikan berkas pendaftaran di DPC Demokrat Bandar Lampung, Selasa (21/5/2024).

"Mudah-mudahan kombinasi tua muda akan baik untuk membangun Kota Bandar Lampung yang lebih modern menjadi kota metropolitan dan kota yang maju sejahtera," kata Rezki yang juga Anggota DPRD Bandar Lampung itu.

"Kombinasi tua muda itu pasti akan lebih bagus nanti kedepannya. Komunikasi pasti sudah ada penjajakan, kalau tua-tua kayaknya agak ketinggalan zaman kan. Tapi kalau tua muda ini mudah-mudahan ada saling mengisi," sambungnya.

Tentu itu akan terwujud jika ia direkomendasi partai Demokrat sebagai calon Wakil Walikota bisa keluar dan memberikan kepadanya. 

"Masih sedikit lah bisa dihitung dengan jari anak muda yang bisa dan berani atau mau tampil untuk maju sebagai walikota ataupun wakil walikota di Kota Bandar Lampung," terangnya.

Sayang, ia belum menjelaskan, spesifik calon Walikota yang saat ini intens berkomunikasi dengannya.

"Saya sudah mengambil berkas dari Demokrat, PAN dan PKS. Komunikasi dengan ketiga partai ini sedang kita jajaki terus terutama dengan PAN dan PKS. Karena kalau Partai Demokrat saya yakin sebagai kader pasti mengutamakan kader untuk diusung tapi dengan PKS kita udah komunikasi terus Intens baik dari DPD maupun di pusat. Cuma nanti lah masih rahasia ada komunikasi dengan beberapa calon," jelasnya.

Ia menyampaikan, ia mempunyai rencana program yang bakal membidik anak muda. Sepertihalnya digitalisasi UMKM.

"Saat ini saya melihat ruang-ruang untuk anak muda masih terbatas dan juga karena saya ini adalah seorang profesional saya akan mendorong digitalisasi UMKM karena basicly saya ada di HIPMI (himpunan pengusaha muda Indonesia)," terangnya.

"Digitalisasi UMKM itu akan kita dorong supaya produk-produk UMKM bisa naik kelas, karena kita tahu bersama bahwa pada saat covid kemarin yang menyelamatkan kita adalah UMKM kita. Kita tidak terjadi resesi karena UMKM," pungkasnya.

Diketahui, setelah Demorkat Reski akan mengembalikan berkas pendaftarannya ke PAN Bandar Lampung sebagai bukti keseriusannya maju sebagai calon Wakil Walikota Bandar Lampung. (*)