Pasangan Dawam Rahardjo-Ketut Erawan Tiba di Kantor KPU Lamtim
Bacabup Lamtim Dawam Rahardjo dan Ketut Erawan saat tiba di KPU, Rabu (4/9/24) malam. Foto: Ist
Kupastuntas.co, Bandar Lampung-Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lampung Timur (Lamtim), Dawam Rahardjo dan Ketut Erawan mendaftar ke kantor KPU Lampung Timur, pada Rabu (4/9/2024) malam.
Dawam Rahardjo dan Ketut Erawan tiba di kantor KPU Lamtim pukul 20.10 WIB didampingi oleh pengurus DPC PDI Perjuangan Lamtim beserta simpatisan.
Kedatangan pasangan ini disambut langsung oleh Ketua KPU Lamtim, Wasiat Jarwo Asmoro bersama komisioner lainnya. Keduanya lalu lalu masuk ke ruang pendaftaran yang disediakan oleh KPU Lamtim.
Sebelum berangkat ke kantor KPU Lamtim, Dawam Rahardjo dan Ketut Erawan menggelar doa bersama di kantor DPC PDI Perjuangan Lamtim. (*)
Berita Lainnya
-
Warga Kecewa, Balai TNWK Dinilai Tak Serius Tangani Konflik Gajah Liar
Selasa, 13 Januari 2026 -
Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas Saat Demo di Balai TNWK
Selasa, 13 Januari 2026 -
Massa Aksi Kepung Balai TNWK, Tuntut Penyelesaian Konflik Gajah-Manusia
Selasa, 13 Januari 2026 -
Jelang Aksi di Way Kambas, Polisi Minta Personel Utamakan Pendekatan Humanis
Selasa, 13 Januari 2026









